Berikut ini adalah pertanyaan dari agneselfira407 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Dasar
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Jawaban:
eks eksplanasi adalah teks yang menerangkan atau menjelaskan mengenai proses atau fenomena alam maupun sosial. Teks eksplakasi merupakan teks yang disusun dengan struktur yang terdiri atas bagian-bagian yang memperlihatkan pernyataan umum (pembukaan), deretan penjelasan (isi), dan interpretasi/penutup.
Adapun pengertiannya berdasarkan para ahli
1. Menurut Restuti (2013:85)
Teks eksplanasi adalah teks yang menerangkan atau menjelaskan mengenai proses atau fenomena alam maupun sosial.
2. Menurut (Mahsun, 2013: 189)
Teks eksplakasi merupakan teks yang disusun dengan struktur yang terdiri atas bagian-bagian yang memperlihatkan pernyataan umum (pembukaan), deretan penjelasan (isi), dan interpretasi/penutup.
Tujuan:
Teks eksplanasi diantaranya mempunyai tujuan:
-Menjelaskan fenomena yang terjadi
-Menjelaskan sebab-akibat suatu peristiwa
Teks eksplanasi mempunyai ciri-ciri yang sangat khusus. Ciri-cirinya:
*Strukturnya terdiri dari penyataan umum, urutan sebab akibat, dan interpretasi.
*Informasi yang dimuat berdasarkan fakta (faktual).
*Faktual tersebut memuat informasi yang bersifat ilmiah/keilmuan, contohnya sains.
*Sifatnya informatif dan tidak berusaha untuk mempengaruhi pembaca untuk percaya terhadap hal yang dibahas.
*Memiliki / menggunakan sequence markers. Seperti pertama, kedua, ketiga, dan sebagainya. Bisa juga menggunakan: pertama, berikutnya, terakhir.
Struktur teks eksplanasi:
•Pernyataan umum: berisi pernyataan umum mengenai topik yang akan dijelaskan proses proses terjadinya/proses keberadaan.
•Urutan Sebab Akibat: berisi mengenai detail penjelasan proses terjadinya yang disajikan secara urut atau bertahap dari yang paling awal hingga yang paling akhir.
•Interpretasi: berisi tentang kesimpulan mengenai topik yang telah dijelaskan.
Kaidah kebahasaan:
^Fokus pada hal umum (generic), bukan partisipan manusia (nonhuman participants). Contoh: tsunami, banjir, gempa bumi, hujan, dan udara.
^Dimungkinkan menggunakan istilah ilmiah.
^Lebih banyak menggunakan verba material dan verba relasional (kata kerja aktif).
^Menggunakan konjungsi waktu dan kausal. Contohnya penggunaan: sehingga, sebelum, pertama, jika, bila, dan kemudian.
^Menggunakan kalimat pasif.
^Eksplanasi ditulis untuk membuat justifikasi bahwa sesuatu yang diterangkan secara kausal itu benar adanya.
Kalo saya salah mohon dimaaf kan karena kita semua manusia bukan malaikat :)
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh 17RadityaTjandra dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Tue, 28 Feb 23