hallo ka bisa bantu ini ga soalnya senin dikumpulcarilah contoh

Berikut ini adalah pertanyaan dari meysasuci57 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Dasar

Hallo ka bisa bantu ini ga soalnya senin dikumpulcarilah contoh teks -eksposisi
-deskripsi
-persuasi

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

teks eksposisi

judul: Menjaga Kebersihan Lingkungan Sekolah

Kebersihan sekolah adalah salah satu dari beberapa faktor penting untuk menciptakan kenyamanan di lingkungan sekolah dan sekitarnya. Setiap sekolah selalu mengajarkan siswa-siswi agar menjaga kebersihan.Tak jarang banyak dilakukan lomba kebersihan sekolah untuk menarik minat siswa-siswi agar peduli terhadap kebersihan. Beberapa cara bisa dilakukan untuk menjaga kebersihan lingkungan, seperti membuang sampah pada tempatnya, menghapus papan tulis, dan menyapu ruang kelas.

Di kelas biasanya dilakukan pembagian piket per hari untuk menjaga kebersihan. Untuk itu, petugas piket biasanya akan bertugas menyapu, menghapus papan tulis, dan mempersiapkan alat tulis guru.Di hari Jumat, semua anggota kelas melakukan kerja bakti membersihkan sekolah setelah pelajaran pertama selesai. Salah satu manfaatnya yaitu membuat hubungan sesama murid, sesama guru, dan antara murid dan guru semakin akrab

Kebersihan lingkungan sekolah menjadi hal yang tidak bisa dipisahkan dari kehidupan sekolah dan menjadi faktor penting demi meraih proses belajar mengajar yang nyaman. Kebersihan lingkungan sekolah juga menjamin kebersihan seseorang dan kesehatannya. Karena itu, kebersihan adalah usaha manusia sehingga lingkungan tetap sehat terawat secara terus menerus.

teks deskripsi

judul : Keindahan Alam Indonesia yang Mendunia

Indonesia menjadi negara yang memiliki kekayaan alam yang tidak terhitung jumlahnya dari Sabang sampai Merauke. Keindahan alam yang dimiliki, tentunya tidak dapat menandingi keindahan alam manapun di seluruh dunia. Keindahan alam di Indonesia yang sangat mempesona membuat banyak wisatawan asing yang berkunjung walaupun jauh sekalipun. Mulai dari keindahan daratan hingga lautan, sangat indah dan patut untuk dikunjungi.

Indonesia memiliki banyak flora dan fauna yang langka. Tentunya alam Indonesia menjadi yang tersohor di mata dunia. Apalagi keindahan pantainya yang terbentang dari timur hingga barat. Kekayaan laut Indonesia juga didukung dengan banyaknya pulau yang ada.

Keindahan alam bawah laut juga turut menjadi pesona Indonesia. Hal itu membuat banyak wisatawan memilih untuk menikmati indahnya kehidupan bawah laut. Beberapa tempat yang sering dikunjungi wisatawan dari seluruh dunia, di antaranya Bali, Raja Ampat, dan Manado.

Selain pantai yang indah, Indonesia juga menjadi negara dengan hutan terbesar di dunia. Indonesia disebut sebagai paru-paru dunia karena 1/3 hutan yang ada di dunia ini terdapat di Indonesia. Keindahan hutan di Indonesia tidak diragukan lagi karena hamparan hijau pohon-pohonnya membuat setiap pasang mata terhipnotis.

Indonesia begitu kaya dan indah. Oleh karena itu, kita perlu menjaga dan melestarikan kekayaan yang ada. Bisa dengan melakukan hal kecil, seperti tidak membuang sampah sembarangan. Lingkungan yang bersih akan menjadi tempat tinggal yang nyaman bagi makhluk hidup di sekitarnya.

teks persuasi

judul : Bertema Kesehatan

Tahukan kamu bahwa tubuh membutuhkan berbagai vitamin dan mineral? Ya, vitamin dan mineral sangat dibutuhkan oleh tubuh agar tetap sehat.

Banyak sekali makanan yang mengandung gizi mulai dari buah, daging, susu, kacang-kacangan, dan sayuran. Hal ini membuktikan bahwa menerapkan pola hidup sehat bukan hal yang sulit karena semua makanan yang bergizi dapat dijumpai dengan mudah di sekitar kita.

Ketika kebutuhan vitamin dan mineral dalam tubuh tercukupi maka tubuh akan menjadi sehat dan tidak mudah terkena penyakit. Namun sebaliknya, apabila enggan mengonsumsi makanan dengan kandungan vitamin dan mineral maka tubuh akan lebih mudah terserang penyakit. Jadi, penting untuk mencukupi kebutuhan vitamin dan mineral dalam tubuh.

Oleh karena itu, mulai dari sekarang mari terapkan pola hidup sehat dengan mengonsumsi makanan dan minuman yang mengandung vitamin dan mineral, serta nutrisi lainya. Selain makanan, kita juga harus mengimbanginya dengan olahraga yang teratur.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh asyaautri dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 20 Apr 23