urutan energi foton gelombang elektromagnetik dari terbesar ke yang terkecil?

Berikut ini adalah pertanyaan dari ivany pada mata pelajaran Fisika untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Urutan energi foton gelombang elektromagnetik dari terbesar ke yang terkecil?

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Urutan energi foton gelombang elektromagnetik:

Sinar Gamma -> Sinar X -> Sinar Ultraviolet -> Cahaya Biru -> Cahaya Merah -> Sinar Infra Merah -> Gelombang Mikro -> Gelombang Radio

Pembahasan:

Dalam teori Planck, energi foton dalam suatu sinar atau gelombang elektromagnetik monokromatis dengan frekuensi f adalah hf, dengan h adalah tetapan planck.  

Atau dituliskan dalam rumus:

E = h. f

Dimana;

E =  Energi dari foton (dalam satuan joule)

h = konstanta Plankc (senilai 6,6 ×10⁻³⁴ joule sekon)  

f = frekuensi gelombang (dalam satuan Hz)

Sehingga energi foton berbanding lurus dengan frekuensi, semakin besar frekuensi, semakin besar  pula energi yang dimiliki foton.  

Urutan energi foton gelombang elektromagnetik dari terbesar ke yang terkecil, adalah sama dengan urutan frekuensi gelombang elektromagnetik dari terbesar ke yang terkecil, yaitu:

1. Sinar Gamma (f = 3 × 10²³ Hz)

2. Sinar X (f = 3 × 10¹⁹ Hz)

3. Sinar Ultraviolet (f = 3 × 10¹⁵ Hz)

4. Sinar cahaya berwana biru (f =  7 × 10¹⁴ Hz)

5. Sinar cahaya berwana merah (f = 4 × 10¹⁴ Hz)

6. Sinar inframerah (f = 3 × 10¹³ Hz)

7. Gelombang mikro (f = 3 × 10¹⁰ Hz)

8. Gelombang radio (f = 3 × 10⁶ Hz)

Pelajari lebih lanjut    

Mengapa dalam kamar mandi hotel sering dipasang cermin cekung yang bisa diatur posisinya?

yomemimo.com/tugas/11039764

--------------------------------------------------------------------------------------

Kode:  12.6.6

Kelas: XII

Mata Pelajaran: Fisika      

Materi: Bab 6 - Gelombang Elektromagnetik

Kata Kunci: Gelombang Elektromagnetik

 


Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh diahviolin dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sat, 05 Sep 15