tuliskan cerita rakyat dan tuliskan amanat nya!tolong di jwb! ​

Berikut ini adalah pertanyaan dari Chika991 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Dasar

Tuliskan cerita rakyat dan tuliskan amanat nya!

tolong di jwb! ​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Judul cerita rakyat: Asal-Usul Propinsi Jambi (Cerita Rakyat Dari Jambi)

cerita: Dahulu kala, di sebuah kerajaan yang bernama kerajaan Limbungan, hiduplah seorang putri cantik jelita bernama Putri Pinang Masak. Selain cantik, dia terkenal pula berbudi luhur, adil dan bijaksana. Banyak laki-laki yang datang melamar, tapi tak satupun laki-laki tersebut diterima olehnya. Suatu hari, datanglah Raja yang akan melamar Putri Pinang Masak. Raja tersebut terlihat angkuh, buruk rupa, dan dia terkenal dengan sebutan "Raja Pencetus Perang". Karena Putri Pinang Masak takut rakyat-rakyatnya di porak-porandakan oleh sang Raja karena dia menolak lamaran sang Raja, maka dia memutuskan untuk menerima lamaran sang Raja dengan satu syarat: Putri Pinang minta dibuatkan sebuah istana yang besar beserta seluruh isinya hanya dalam waktu satu malam sampai ayam berkokok, bila sang Raja gagal, seluruh kerajaan milik sang Raja diserahkan kepada Putri Pinang Masak. Sang Raja pun setuju. Dia pun mulai mengumpulkan ribuan tukang untuk membangun istana tersebut. Saat istana sudah hampir selesai, Putri Pinang Masak pergi ke kandang ayam dengan membawa lampu yang sangat terang. Lampu tersebut dihadapkan kepada ayam-ayam yang tertidur, sehingga akhirnya ayam-ayam tersebut terbangun dan mulai berkokok bersahut-sahutan. Sang Raja pun merasa gagal akan syarat yang diberikan oleh Putri Pinang Masak. Akhirnya dia memberikan seluruh kerajaan dan istana yang baru dibangun tersebut kepada Putri Pinang Masak. Putri Pinang Masak diberi kehormatan untuk menjadi seorang Ratu. Di kerajaan tersebut, dia dipanggil dengan sebutan Ratu Jambe. Jambe menjadi Jambi. Dan akhirnya terjadilah propinsi Jambi hingga saat ini.

Amanat:berpikirlah matang-matang sebelum melakukan sesuatu, sebelum penyesalan datang.

Penjelasan:

Jadikan jawaban tercerdas pliss

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Aurelcatherin dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 28 Jun 21