menjelaskan struktur teks eksposisi

Berikut ini adalah pertanyaan dari myusron pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Dasar

Menjelaskan struktur teks eksposisi

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Kelas : X
Pelajaran : Bahasa Indonesia
Kategori : teks eksposisi
Kata kunci : struktur teks

Pembahasan:
Teks eksposisi adalah teks yang memaparkan suatu permasalahan yang disertai dengan alasan-alasan yang logis.

Struktur teks eksposisi adalah
1) Tesis atau pernyataan pendapat
Tesis merupakan bagian awal dari teks eksposisi mengenai permasalahan yang diangkat oleh pembicara
2) Argumentasi
Argumentasi merupakan unsur-unsur penjelas yang mendukung tesis yang dismpaikan. Argumentasi dapat berupa fakta-fakta, data hasil temuan, alasan-alasan yang logis, serta pernyataan para ahli, yang semuanya digunakan untuk mendukung pernyataan pendapat pembicara.
3) Penegasan ulang
Penegasan ulang merupakan bagian akhir dari teks eksposisi yang berisi penegasan pendapat awal dan rekomendasi atau saran terhadap permasalahan tersebut.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh gumantinr dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 29 Oct 14