Contoh Pidato Singkat Tentang Hari Kemerdekaan Untuk Anak Sd Di

Berikut ini adalah pertanyaan dari karinaruntukahu pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Dasar

Contoh Pidato Singkat Tentang Hari Kemerdekaan Untuk Anak Sd Di Dalam KelasMohon Di Jawab Ka Kumpulkan Besok​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Pidato adalah suatu bentuk kegiatan yang dilakukan seseorang dengan tujuan menyampaikan informasi.

Contoh pembukaan pidato yang berisi ucapan syukur :

  • Assalamualaikum warrahmatullahi wabarokatu, Pertama-tama marilah kita panjatkan puja-dan puji syukur kita kehadirat Allah SWT, yang telah memberikan kita nikmat, berupa nikmat sehat dan sempat sehingga kita dapat berkumpul melaksanakan acara ini.

Pembahasan

Pidato adalah suatu bentuk kegiatan yang dilakukan seseorang dengan tujuan menyampaikan informasi atau membahas sebuah permasalahan kepada orang banyak.

Ciri ciri pidato sendiri ialah:

  • Apa yang disampaikan berisikan sebuah kebenaran dan fakta.
  • Penyampaian informasi nya memiliki tujuan yang sangat jelas.
  • Penyampaian informasi memakai artikulasi atau pengucapan kata demi kata yang jelas.
  • Penyampaian informasi di buat secara menarik.
  • Penyampaian pidato sendiri bersifat efektif.

Contoh pidato dengan tema menjaga kebersihan.

Assalamualaikum Warohmatullahi Wabarokatu!

Selamat pagi dan salam sejahtera untuk kita semua!

Yang saya hormati, bapak kepala desa Suka Maju.

Yang saya hormati, bapak ibu warga desa Suka Maju.

Dan yang saya kasihi, anak-anak dari desa Suka Maju.

Pertama-tama, marilah kita panjatkan puji dan syukur kehadirat Allah Swt, karena limpahan rahmatnyalah, kita dapat berkumpul di tempat ini dalam keadaan sehat wal'afiat. Saya juga ingin menyampaikan terima kasih atas kesempatan yang diberikan kepada saya untuk dapat berbicara di tempat ini. Kali ini saya akan menyampaikan pidato singkat saya yang bertema menjaga kebersihan lingkungan.

Bapak/ibu sekalian, seperti yang kita ketahui, kebersihan adalah sebagian dari iman. Dalam agamapun kita selalu diajarkan untuk menjaga kebersihan krena Allah Swt sangat mencintai orang yang bersih dan suka membersihkan segala sesuatu yang ada padanya.

Banyak hal yang dapat kita lakukan demi menciptakan lingkungan yang bersih, diantaranya selalu membuang sampah pada tempatnya, tidak merusak tanaman hias, rajin membersihkan selokan serta ikut serta dalam kerja bakti yang dilakukan setiap 2 mninggu sekali.

Lingkungan yang bersih juga dapat menghindarkan kita dari berbagai macam penyakit seperti demam berdarah, malaria, diare dan lain sebagainya. Selain itu juga dapat mencegah bencana seperti banjir.

Bapak/ibu sekalian, jika kita menjaga kebersihan lalu ditiru oleh anak-anak kita dan orang-orang dekat kita, maka kita pun akan mendapat manfaatnya. Oleh karenanya, mari kita ajarkan sedini mungkin terhadap anak-anak tentang pentingnya menjaga kebersihan agar kelak mereka menjadi anak yang sehat, cerdas dan suka berbuat kebaikan.

Demikian sepatah dua kata yang dapat saya sampaikan. Mohon maaf apabila ada kesalahan kata yang tidak saya sengaja. Akhir kata wassalamualaikum warohmatullahi wabarokatu dan selamat pagi.

Pelajari lebih lanjut

Detail jawaban

Kelas: IX

Mapel: Bahasa Indonesia

BAB: 2

Kode: 9.1.2

#AyoBelajar

#SPJ2

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Syubbana dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 30 Oct 22