sebutkan 10 contoh kata konotasi dan denotasi

Berikut ini adalah pertanyaan dari via1125 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Dasar

Sebutkan 10 contoh kata konotasi dan denotasi

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Kata konotasi adalah kata yang memiliki arti konotasi atau kiasan, sedangkan kata denotasi adalah kata yang memiliki arti denotasi atau arti yang sebenarnya atau arti sesuai dengan yang ada dalam kamus. Peribahasa atau ungkapan biasanya memiliki kata konotasi dan kata denotasi. Maka sering peribahasa atau ungkapan dijadikan sebagai contoh kata konotasi dan kata denotasi.


Pembahasan

Sebuah kata terlihat memiliki arti konotasi atau arti denotasi jika kata tersebut diterapkan pada sebuah kalimat. Oleh sebab itu untuk membuat contoh kata yang memiliki arti konotasi harus dibuat kalimatnya. Di bawah ini adalah contoh kalimat menggunakan kata yang memilki arti konotasi dan kata yang memilki arti denotasi. Contoh di bawah merupakan saran perbaikan terhadap jawaban yang sebelumnya sudah dibuat:


A. Kata konotasi atau kata yang memiliki arti konotasi  

  1. Zakia merupakan anak emas dalam keluarganya (anak emas: anak yang paling disayang)
  2. Karena besar kepala, Robert dijauhi teman-temannya (besar kepala: sombong)
  3. Meskipun kaya, Anton tidak tinggi hati (tinggi hati: sombong)
  4. Para pedagang tersebut gulung tikar (gulung tikar: bangkrut)
  5. Setiap permasalahan sebaiknya diselesaikan dengan hati dingin (hati dingin: sabar)
  6. Saya sangan mengenal Fitri, dia ringan tangan dan baik (ringan tangan: rajin/suka menolong)
  7. Para tikus kantor seharusnya tidak dihukum terlalu ringan (tikus kantor: koruptor)
  8. Anastasya berat hati menerima cobaan itu (berat hati: tidak ikhlas)
  9. Alini anak kutu buku dan terus mendapat juara (kutu buku: rajin)
  10. Gayus sedang duduk di kursi pesakitan (kursi pesakitan: kursi pengadilan)

B. Kata denotasi atau kata yang memilki arti denotasi


  1. Adik kecilku sangat suka menggigit jari (menggigit jari)
  2. Zakiyan memiliki seekor sapi perah (sapi perah)
  3. Kalau kirim surat ke sekolah harus pakai amplop (amplop)
  4. Tangan Reno terkena api, ketika bermain api (bermain api)
  5. Adik duduk di kursi empuk yang terbuat dari busa (kursi empuk)
  6. Diana menanam bunga dihalaman depan rumahnya (bunga)
  7. Kabarnya harga BBM akan naik bulan ini (naik)
  8. Arman sedang duduk di kursi goyang (kursi)
  9. Neny sedang menggulung tikar (menggulung tikar)
  10. Hari ini udara panas sekali (panas)

Pelajari lebih lanjut

__________



Detil Jawaban

Kelas :IV

Mapel :Bahasa Indonesia - Membuat Pengumuman dan Pantun

Bab :8

Kode : 4.1.8

Kata Kunci : Arti konotasi, arti denotasi

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh ilukman dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 16 Jan 17