Sebutkan hal-hal yang harus diperhatikan ketika berpidato

Berikut ini adalah pertanyaan dari sahla17 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Dasar

Sebutkan hal-hal yang harus diperhatikan ketika berpidato

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Berpidato umumnya dilakukan di depan umum atau banyak orang. Tentunya, dalam berpidato terdapat beberapa hal yang perlu diperhatikan dengan tujuan untuk mendorong keberhasilan kegiatan tersebut. Berikut beberapa hal yang perlu diperhatikan ketika berpidato.

  • Menyiapkan naskah pidato yang sesuai dengan acara dan pendengar atau audiens.
  • Melakukan latihan sebelum tampil di depan publik.
  • Menggunakan pakaian yang rapi dan tepat.
  • Datang lebih awal sehingga tidak terburu-buru dan bisa focus saat berpidato.
  • Melakukan pidato dengan percaya diri.
  • Berusaha untuk membangun interaksi melalui sapaan atau juga pertanyaan kepada para pendengar.
  • Berusaha untuk menguasai panggung dengan baik.
  • Perbaiki kesalahan yang dilakukan secara langsung saat pidato dilakukan.

Pembahasan

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), pidato adalah wacana atau pengungkapan pikiran dalam bentuk perkataan yang ditujukan kepada khalayak atau orang banyak. Selain itu, pidato juga dapat diartikan sebagai kegiatan atau aktivitas berbicara di depan banyak orang dengan tujuan untuk menyampaikan pendapat ataupun gambaran terkait suatu hal.

Pidato sendiri memiliki beberapa empat macam yang umumnya ditemui dalam kehidupan sehari-hari, yakni:

  • Pidato radio, yaitu pidato yang disampaikan melalui siaran radio.
  • Pidato televisi, yaitu pidato yang disampaikan melalui siaran televisi.
  • Pidato kenegaraan, yaitu pidato resmi yang dilakukan oleh kepala negara (baik presiden, sultan, raja maupun perdana menteri) di depan rakyat ataupun di depan DPR dan MPR.
  • Pidato pengukuhan, yaitu pidato yang dilakukan dengan tujuan untuk mengukuhkan sesuatu, baik berupa tempat maupun jabatan. Umumnya, pidato pengukuhan dilakukan oleh seorang tokoh yang memiliki kedudukan yang tinggi ataupun mengepalai sesuatu.

Aktivitas atau kegiatan pidato perlu dilakukan dengan penuh perhatian dan berbagai persiapan. Mengapa demikian? Hal tersebut disebabkan karena pidato tersebut dilakukan di depan banyak orang. Jika tidak dilakukan dengan baik dan benar, dapat menyebabkan berbagai reaksi dari masyarakat, termasuk munculnya kesalahpahaman.

Oleh karena itu, saat melakukan pidato, kita perlu memerhatikan beberapa hal, yaitu:

  • Menyiapkan naskah pidato yang sesuai dengan acara dan pendengar atau audiens.
  • Melakukan latihan sebelum tampil di depan publik.
  • Menggunakan pakaian yang rapi dan tepat.
  • Datang lebih awal sehingga tidak terburu-buru dan bisa fokus saat berpidato.
  • Melakukan pidato dengan percaya diri.
  • Berusaha untuk membangun interaksi melalui sapaan atau juga pertanyaan kepada para pendengar.
  • Berusaha untuk menguasai panggung dengan baik.
  • Perbaiki kesalahan yang dilakukan secara langsung saat pidato dilakukan.

Pelajari Lebih Lanjut

Materi tentang pengertian pidato yomemimo.com/tugas/5512064    

Materi tentang jenis-jenis pidato yomemimo.com/tugas/15619831

Materi tentang tata cara berpidato yang baik yomemimo.com/tugas/2842716                    

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------

Detail Jawaban

Kelas: 7

Mapel: B. Indonesia

Bab: Bab 10 - Pidato

Kode: 7.1.10

#JadiRankingSatu

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh noviismiatun dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sat, 24 Jun 17