Batik merupakan warisan nusantara yang menjadi identitas dan kebanggaanbangsa Indonesia.

Berikut ini adalah pertanyaan dari wahyunieli pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Dasar

Batik merupakan warisan nusantara yang menjadi identitas dan kebanggaanbangsa Indonesia. Batik juga telah diakui sebagai salah satu warisan budaya dunia oleh
UNESCO sejak tanggal 2 Oktober 2009. Penetapan UNESCO tersebut pada akhirnya
ditetapkan sebagai Hari Batik Nasional oleh pemerintah Indonesia. Kebanggaan
terhadap batik tidak hanya ditunjukkan saat peringatan Hari Batik Nasional saja. Setiap
sekolah di Indonesia pada umumnya memberlakukan penggunaan seragam batik pada
hari tertentu. Batik juga sering dipakai dalam berbagai acara resmi dan acara peragaan
busana, baik yang berkelas nasional maupun internasional.
Batik sudah mengukir sejarah di Indonesia sejak abad ke-16, terutama di Pulau
Jawa. Pada saat itu, kain batik hanya digunakan oleh para bangsawan Kesultanan
Yogyakarta dan Kasunanan Surakarta. Pada selembar kain batik terdapat keindahan
dan juga keagungan nilai-nilai kehidupan sosial, budaya, dan lingkungan. Keragaman
budaya di berbagai wilayah Indonesia membuat batik memiliki keragaman corak dan
motif. Hal ini disebabkan keragaman budaya dan nilai yang dijunjung tinggi oleh setiap
wilayah juga berbeda.
Batik adalah pusaka bangsa yang wajib dilestarikan. Salah satu cara melestarikan batik
adalah memahami makna dan filosofi motif dan ragam kain-kain batik tersebut. Jika nilai-
nilai filosofi tersebut dihayati, maka segala tingkah laku dan perbuatan kita juga akan
terjaga. Pusaka budaya ini harus dijaga dan dilestarikan dengan baik agar tidak punah.


informasi dalam teks tersebut adalah?​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Batik telah diakui sbg warisan budaya dunia oleh UNESCO sejak tanggal 2 Oktober 2009.

Maaf Kalau Salah:)

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh miladiyah0308 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 11 May 21