1.Banjir adalah fenomena alam yang bersumber dari curah hujan dengan

Berikut ini adalah pertanyaan dari saidahkhadijah00 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Dasar

1.Banjir adalah fenomena alam yang bersumber dari curah hujan dengan intensitas tinggi dan durasi lama pada Daerah Aliran Sungai (DAS). Banjir terjadi karena alam dan tindakan manusia. Penyebab alami banjir adalah erosi dan sedimentasi, curah hujan, pengaruh fisiografi/geofisik sungai, kapasitas sungai, drainase lahan, dan pengaruh air pasang. Penyebab banjir karena tindakan manusia adalah perubahan tata guna lahan, pembuangan sampah, kawasan padat penduduk di sepanjang sungai, dan kerusakan bangunan pengendali banjir. Pernyataan berikut yang sesuai dengan informasi di atas adalah ....a.banjir merupakan fenomena sosial yang disebabkan ulah manusia
b.banjir terjadi karena alam dan tindakan manusia
c. alam yang harus bertanggung jawab atas terjadinya banjir
d. penggunaan lahan yang dapat merusak ekosistem air

2.Televisi adalah merupakan salah satu kebutuhan penting bagi umat manusia sekarang ini. Televisi menjadi alat untuk menyalurkan informasi ke masyarakat. Siapakah penemu televisi ? Penemu televise adalah John Logie Baird. Ia lahir tanggal 13 Agustus 1888 di Skotlandia, Baird menerima Pendidikan di Technical College Royal dan Universitas Glasgow. Karena kesehatannya yang buruk, maka ia tidak dapat ikut dalam Perang Dunia I. Akhirnya ia memilih posisi sebagai seorang insinyur listrik. Selanjutnya Jonh Baird fokus dunia elektronik. Dengan televisi, kita bisa mengetahui perkembangan dari negara di seluruh penjuru dunia. Televisi merupakan menemuan besar yang mampu mengubah dunia. Tokoh penemu televisi pertama dalam teks tersebut, adalah ….
a.Technical College Royal
b.John Logie Baird
c.BJ. Habibie
d.Thomas Alva Edison

3.Ide pokok dalam sebuah paragrap terdapat pada ….
a.kalimat utama
b.kalimat informasi
c.kalimat penjelasan
d.kalimat pendukung

4.Seorang petani jagung, memulai pembiakan tanamannya dengan menanam biji jagung. Setelah tiga sampai empat hari bakal tanaman akan muncul di permukaan tanah. Tanaman jagung akan terus tumbuh menjadi besar. Tiga hingga tiga setengah bulan, buah jagung dapat dipanen oleh petani. Buah jagung yang berbentuk seperti tongkol pada mulanya berupa sekuntum bunga. Bunga jagung memiliki helai-helai rambut halus pada bagian ujungnya. Pada helai rambut tersebut terdapat tepung sari. Tepung sari akan terbang terbawa angin ketika angin bertiup. Tepung sari yang terbawa angin, sebagian akan jatuh di kepala putik yang terletak di bagian bawah bunga pada pohon jagung yang lain. Ketika itulah terjadi penyerbukan. …. Ide pokok pada teks bacaan di atas adalah ….
a.pertumbuhan tanaman jagung
b.perkembangbiakan tanaman jagung
c.penyerbukan tanaman jagung
d.pembuahan tanaman jagung

5.Perhatikan teks berikut ini ! Satu-satunya hewan mamalia yang bisa terbang dan beraktivitas pada malam hari ini adalah penyerbuk yang paling tanggung dan ulung di jagat raya. Tanpa bantunnya, penyerbukan durian sulit sekali. Mereka hidup dipedalaman hingga di kota-kota besar. Mereka hidup harmonis dengan manusia. Kuncinya satu tidak saling mengganggu.Hewan yang dimaksud pada teks tersebut adalah ….
a.garuda
b.elang
c.kelalawar
d.cenderawasih

6.Banjir adalah fenomena alam yang bersumber dari curah hujan dengan intensitas tinggi dan durasi lama pada Daerah Aliran Sungai (DAS). Banjir terjadi karena alam dan tindakan manusia. Penyebab alami banjir adalah erosi dan sedimentasi, curah hujan, pengaruh fisiografi / geofisik sungai, kapasitas sungai, drainase lahan, dan pengaruh air pasang. Penyebab banjir karena tindakan manusia adalah perubahan tata guna lahan, pembuangan sampah, kawasan padat penduduk di sepanjang sungai, dan kerusakan bangunan pengendali banjir. Penyebab banjir karena tindakan manusia adalah ….
a.drainase lahan
b.kapasitas sungai
c.kerusakan bangunan pengendali banjir
d.erosi dan sedimentasi

7.Selama pandemi Covid-19, Nana mengamati cara perkembangbiakan pada tumbuhan jagung . Hasil dari pengamatan Nana akan disampaikan kepada bapak guru, adalah….
a.laporan keuangan
b.laporan penelitian
c.laporan penjelas
d.laporan pengamatan

8.Di bawah ini yang merupakan kelompok kata baku adalah …
a.ijazah, izin, karir
b.ijazah, karier, sistem
c.ijazah, karier, analisa
d.aktiv, izin, apotek

9.Kalimat yang telah memenuhi standar kaidah tata bahasa yang benar, memiliki gagasan atau ide yang jelas didalamnya serta memiliki esensi disebut …
a.tidak efektif
b.tidak baku
c.efektif
d.baku​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

1.B

2.b

3.a

4.b

5.c

6.c

7.d

8.b

9.c

Penjelasan:

maaf klo slh

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh auliaqueenas01 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 08 Mar 22