Wilayah fungsional bersifat lebih dinamis di bandingkan wilayah formal jelaskan

Berikut ini adalah pertanyaan dari eyhna83431 pada mata pelajaran Geografi untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Wilayah fungsional bersifat lebih dinamis di bandingkan wilayah formal jelaskan alasan yang mendasari kondisi tersebut?​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Wilayah fungsional adalah Wilayah yang memiliki kegiatan yang saling hubungan, dicirikan dengan adanya interdependensi dan interaksi suatu wilayah. Contoh: Jabodetabek

Wilayah formal adalah Wilayah yang dicirikan berdasarkan keseragaman atau homogenitas tertentu. Misalnya berdasarkan kriteria fisik atau alam maupun kriteria sosial budaya. Contoh wilayah vegetasi mangrove, industri tekstil

Wilayah fungsional bersifat lebih dinamis dibandingkan dengan wilayah formal, hal tersebut karena wilayah fungsional memiliki karakteristik pergerakan penduduknya yang sangat cepat dan berusaha untuk berkembang. Di wilayah ini juga tidak mengedepankan kesamaan kenampakan melainkan lebih menekankan pada perkembangan wilayah itu sendiri walaupun terdapat keberagaman.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh ummuuwaisalqorni77 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 28 Feb 22