iklan terdiri dari 3 sampai 4 baris yang dipublikasikan lewat

Berikut ini adalah pertanyaan dari panduutama746 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Dasar

Iklan terdiri dari 3 sampai 4 baris yang dipublikasikan lewat koran atau majalah disebut iklanpliss jawab

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jenis iklan yang dipublikasikan menggunakan koran, majalah, tabloid disebut...

Iklan Cetak

PEMBAHASAN

Iklan adalah suatu teks persuasif yang dapat mendorong seseorang untuk membeli suatu barang/jasa atau melakukan suatu perilaku.

Iklan terbagi menjadi 4 berdasarkan isinya yakni :

> Iklan Penawaran Niaga

Iklan ini biasanya berisi penawaran barang/jasa

Contoh : iklan sepatu, iklan baju, iklan salon, iklan ojek online, dsb.

> Iklan Layanan Masyarakat

Iklan ini biasanya berasal dari sebuah instansi atau lembaga. Iklan ini biasanya berisi sebuah informasi sosialisasiatau pencerahan bagi masyarakat.

Contoh : iklan pemilu, iklan bayar pajak, iklan memakai masker, dsb.

> Iklan Pengumuman atau Pemberitahuan

Iklan ini biasanya berisi suatu informasi tentang suatu acara.

Contoh : iklan lomba, iklan kabar duka cita, dsb.

> Iklan Permintaan

Iklan ini biasanya berisi informasi tentang lowongan kerja.

Iklan terbagi menjadi 2 berdasarkan medianya yakni :

> Iklan Cetak

Iklan yang dipublikasikan melewati media fisik. Contoh dari media iklan cetak adalah koran, majalah, poster, dll.

> Iklan Elektronik

Iklan ini dipublikasikan melewati media elektronik. Contoh dari media iklan elektronik adalah televisi, radio, handphone, dll.

Iklan terbagi menjadi 2 berdasarkan tujuannya yakni :

> Iklan Komersil

Iklan ini dipublikasikan ditujukan untuk meningkatkan pendapatan pemilik iklan. Contoh dari iklan komersil adalah iklan barang/jasa, iklan bisnis, dll.

> Iklan Non-Komersil

Iklan ini dipublikasikan dengan tujuan untuk mengubah perilaku/sikap masyarakat setelah membaca iklan tersebut. jadi iklan non-komersil ini tidak bertujuan untuk mencari untung dari iklannya, melainkan untuk mencari pengaruh. Contoh dari iklan non-komersil adalah iklan layanan masyarakat.

Penjelasan: follow .-,    PUAS

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh teguhahmad72 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 06 Dec 21