Berikut ini adalah pertanyaan dari micahcaleb88 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Dasar
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Jawaban:
Kasih
Tanda iman dan harapan adalah kasih. Dalam hal ini paling jelas ajaran St. Yohanes: “Jikalau seorang berkata, ‘Aku mengasihi Allah,’ dan ia membenci saudaranya, maka ia adalah pendusta, karena barangsiapa tidak mengasihi saudaranya yang dilihatnya, tidak mungkin mengasihi Allah, yang tidak dilihatnya” (1Yoh 4:20). Titik pangkal adalah kasih kepada Allah. Kalau manusia telah menyerahkan diri kepada Allah dalam iman dan pengharapan, itu merupakan awal kasih kepada Allah. Bagi orang beriman, lebih-lebih dalam pengharapan, Allah adalah tujuan dan pegangan hidup. Mudah sekali orang berkata bahwa ia mengasihi Allah, namun toh ternyata hal itu tidak dapat dikontrol. Maka Yohanes berbicara mengenai tanda-bukti bahwa kita benar-benar mengasihi Allah, ialah kasih kepada sesama. Allah jelas mengasihi kita, Seluruh alam ciptaan dan terutama karya penyelamatan-Nya yang memuncak dalam pengutusan Anak-Nya, menjadi bukti. Maka, “jikalau Allah sedemikian mengasihi kita, maka haruslah kita juga saling mengasihi” (1Yoh 4: 11), “bukan dengan perkataan atau dengan lidah, melainkan dengan perbuatan dan dalam kebenaran” (3: 18). Kasih yang dinyatakan dalam perbuatan adalah sikap pokok hidup orang beriman. Oleh karena itu Paulus dapat berkata: “Tinggal tiga ini, iman, pengharapan dan kasih, dan yang paling besar di antaranya ialah kasih” (1Kor 13:13). Kasih adalah “pengikat yang mempersatukan dan menyempurnakan” (Kol 3:14).
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh lukasmulanjaya32 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Wed, 07 Jul 21