꧁QUIZZ꧂✍︎︎Buatlah pidato tentang perpisahan SMP!!​

Berikut ini adalah pertanyaan dari Rayalinggo pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Dasar

꧁QUIZZ꧂

✍︎︎Buatlah pidato tentang perpisahan SMP!!​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Yang saya hormati, Bapak Kepala Sekolah ….
Yang saya hormati guru dan staf sekolah …..
Dan yang saya cintai, teman dan adik kelas.

Pertama-tama, kita bersyukur atas kehadiran Tuhan Yang Mahakuasa karena berkat yang Dia berikan, kita dapat berkumpul di tempat ini sebagai bagian dari perpisahan kelas 9 tahun ajaran …….

Saya di sini sebagai perwakilan dari kelas 9, untuk menyampaikan beberapa kata kepada semua orang yang hadir. Tidak terasa, kita telah bersama-sama selama tiga tahun ini. Tentu saja itu tidak lepas dengan kesan yang telah kita alami bersama, baik untuk guru dan staf sekolah. ,,,, antara semua teman seangkatan dan adik kelas.

Selama kita bersekolah di sini, kita tahu bahwa kadang-kadang kita melakukan hal-hal menyenangkan atau menyusahkan bagi guru, teman sekelas dan adik kelas.

Oleh karena itu, saya di sini sebagai perwakilan dari kelas 9 ingin mengucapkan terima kasih serta berterima kasih kepada para guru, teman sekelas dan adik kelas.

Para guru dan pembimbing di sini selalu mengajar dan mendidik kita untuk menjadi lebih baik, meskipun kita selalu membuat banyak kesalahan di sekolah. Para guru dan pengajar dengan sabar mengajar kami dalam berbagai disiplin ilmu, sehingga mereka yang tidak tahu menjadi tahu dan mereka yang tidak bisa menjadi bisa.

Karena itu, saya tidak lupa untuk mengucapkan terima kasih kepada para guru dan pengawas yang ada disekolah tercinta ini.

Selain itu, tidak lupa mengingatkan adik kelas karena setelah ini, kami akan melanjutkan pendidikan kami ke tingkat yang lebih tinggi.

Kami menyarankan kalian untuk melanjutkan pendidikan dengan lebih antusias. Banggalah dengan nama sekolah dan menjadi ujung tombak sekolah ini, agar terus berkembang. Jangan pernah membuat sekolah ini jelek dengan perbuatan buruk.

Adik-adik sekalian, kami tahu bahwa kami bukan lulusan terbaik dari sekolah ini dan karena itu jangan kalian meniru kami. Ambillah sisi posisitf pada kami dan buanglah sisi negatif yang ada.

Para hadirin semua, harus ada perpisahan dalam suatu pertemuan. Sama seperti sekarang, ketika kami datang ke sini untuk belajar dari guru dan pengawas. Kami akan selalu mengingat jasa bapak dan ibu guru di sekolah ini. Kami berharap kenangan yang pernah ada di sekolah ini akan selalu diingat dan menjadi kenangan indah. Hanya itu yang bisa saya sampaikan dalam kesempatan kali ini.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh fabian015 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sat, 31 Jul 21