Berikut ini adalah pertanyaan dari Ikfani9875 pada mata pelajaran B. Daerah untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
3 seni lakon atau teater daerah yang sejenis dengan mamanda yaitu :
- Ludruk
- Ketoprak
- Lenong
Penjelasan:
Ludruk merupakan teater yang berasal dari Jawa Timur. Ludruk membawakan lakon (cerita) dengan gerak laku realistik dan lebih mementingkan dialog (percakapan) serta banyolannya. Pada mulanya ludruk dimainkan oleh pria, sehingga peran-peran wanita juga dimainkan oleh pria. Hal ini menjadi daya tarik tersendiri bagi teater ludruk.
Sedangkann seni teater ketoprak berasal dari Surakarta dan seni pertunjukan ini berkembang pesat di Yogyakarta. Awal mulanya ketoprak merupakan seni rakyat yang berkembang di tengah-tengah rakyat, akan tetapi karena kepopulerannya ketoprak mendapat sentuhan dari kalangan istana dengan sering diboyong untuk pertunjukan ketoprak di pendapa istana.
Lenong merupakan teater daerah yang ceritanya berasal dari cerita rakyat dan legenda daerah Jakarta dengan tokoh-tokoh jago silat seperti si Pitung, si Jampang, Ayub Jago Betawi, Marunda dan lain sebagainya. Lenong merupakan seni tradisional rakyat Betawi, dimana pertunjukannya diiringi oleh gamelan gambang kromong yang terdiri dari; gambang, kromong, suling, tekyang, kong ah yan, sukong, cecer, dan gong.
Pelajari lebih lanjut
Sejarah seni teater di Indonesia
#belajarbersamabrainly
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh resitaana95 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Mon, 11 Apr 22