Saya ingin mewawancarai daripada pengguna brainly nih. Mengenai isu lingkungan

Berikut ini adalah pertanyaan dari aryagading pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Saya ingin mewawancarai daripada pengguna brainly nih. Mengenai isu lingkungan terhangat (Greenwashing)!---
Nama: (opsional mau disebut atau tidak)
Gender:
Umur:
Pekerjaan:
---
1) Menurutmu, Greenwashing itu apa? Mengapa tiba-tiba Greenwashing digembar-gemborkan sebagai isu terhangat saat ini?
2) Menurutmu, Bagaimana ciri-ciri sebuah produk yang tergolong sebagai Greenwashing?
3) Menurutmu, Mengapa Greenwashing begitu efektif digunakan oleh perusahaan dalam memikat pembeli yang naif?
4) Menurutmu, apa latar belakang Greenwashing bisa muncul sehingga menjadi tren baru yang dipakai oleh perusahaan-perusahaan besar (Seperti: Coca Cola)?
5) Menurutmu, apa solusi yang bisa digunakan agar Greenwashing tidak memakan korban lagi, terkhusus bagi kaum anak muda / generasi milenial / Gen Z?

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

1) Greenwashing adalah suatu cara yang tidak terhormat dari sebuah perusahaan yang mengasosiasikan/mempromosikan produk/jasanya sebagai ramah lingkungan namun dalam praktek/kenyataannya tidak sama sekali. Perusahaan ini semata-mata hanya ingin mengeruk keuntungan dengan membohongi publik. Greenwashing menjadi isu terhangat saat ini dikarenakan banyaknya tuntutan masyarakat untuk menggunakan produk yang ramah lingkungan dimana banyak perusahaan berlomba-lomba untuk mengklaim produk/jasanya sebagai ramah lingkungan sehingga masyarakat tertarik membelinya walau dengan harga yang lebih mahal demi untuk menyelamatkan planet bumi.  Namun dalam prakteknya banyak perusahaan yang secara tidak bertanggungjawab mengklaim produk/jasanya ramah lingkungan hanya untuk mengeruk keuntungan semata.  

2) Ciri-ciri sebuah produk yang tergolong sebagai Greenwashing:

  • Sangat agresif mempromosikan produk/jasanya namun selalu mengelak ketika ditanya/diminta data-data/bukti-bukti bahwa produk/jasanya benar-benar ramah lingkungan.
  • Tidak terdaftar secara resmi sebagai produk/jasa ramah lingkungan.

3) Dengan banyaknya isu-isu lingkungan di planet bumi ini, banyak orang sekarang sangat peduli akan hidup dengan lingkungan yang ramah dan berkesinambungan yang akan menyelamatkan bumi yang serba terpolusi dari segala ulah manusia yang tidak bertanggung jawab. Sebagai manusia yang sadar ingin hidup sehat dan aman, mereka ingin anak-anak dan cucu-cucu dapat mempertahankan kelangsungan hidup di planet bumi ini untuk selamanya.  

4) Menurut saya hanya ada satu alasan sebuah perusahaan melakukan Greenwashing: mengeruk keuntungan sebesar-besarnya dengan biaya sekecil-kecilnya. Karena suatu produk/jasa dapat benar-benar resmi dan transparan diakui sebagai Green produk/jasa pasti akan menggunakan proses yang ekstra yang akan memakan biaya yang tidak kecil. Dengan Greenwashing maka sebuah perusahaan dapat menghargai produk/jasanya sangat tinggi dengan biaya yang sangat rendah untuk mengambil keuntungan berlipat.

5) Solusi yang bisa digunakan agar Greenwashing tidak memakan korban lagi, terkhusus bagi kaum anak muda/generasi milenial/Gen Z adalah:

  • Melakukan riset mendalam atas sebuah produk/jasa yang mengatasnamakan sebagai produk ramah lingkungan.
  • Apabila menemukan sebuah perusahaan dengan produk/jasa yang tidak sesuai dengan pengakuannya harus disebarluaskan di sosial media agar diketahui oleh khalayak luas.
  • Apabila anda sebagai karyawan suatu perusahaan yang ternyata membohongi publik dengan Greenwashing harus berani tampil untuk memerangi hal yang tidak etis tersebut dengan segala resikonya.

Pembahasan

Dengan banyaknya masalah di planet bumi ini seperti global warming, polusi udara, menipisnya lapisan ozon, pencemaran air tanah, pembuangan limbah industri yang tidak bertanggung jawab, obat-obatan yang terbuat dari kimia yang tidak jelas, makanan/minuman yang dicampur dengan zat kimia berbahaya, dan lain-lain, maka banyak orang sekarang mulai sadar akan pentingnya produk yang ramah lingkungan. Hal ini semata-mata adalah untuk menyelamatkan planet bumi yang kita diami ini agar dapat terus dihuni oleh anak dan cucu kita dengan aman untuk selamanya.

Dengan kesadaran ini maka banyak perusahaan dituntut untuk menggunakan metode yang transparan untuk menciptakan produk/jasa yang ramah lingkungan dan aman bagi manusia. Untuk membuat produk/jasa yang ramah lingkungan diperlukan biaya ekstra yang seringkali tidak murah karena menuntut upaya lebih untuk menciptakan produk/jasa yang ramah lingkungan tersebut. Oleh karenanya, harga produk/jasa yang ramah lingkungan tentu akan menjadi lebih mahal dari pada produk/jasa biasa.

Namun, dalam prakteknya banyak perusahaan yang secara tidak etis mengklaim seakan-akan produk/jasanya ramah lingkungan tapi kenyataannya tidak demikian yang dikenal dengan istilah Greenwashing. Praktek semacam ini semata-mata hanya ingin mengeruk keuntungan berlipat.  

Untuk itu masyarakat dituntut untuk lebih sensitif dengan pernyataan-pernyataan perusahaan yang mengatasnamakan produk/jasanya sebagai ramah lingkungan. Dengan kemajuan teknologi masyarakat dapat meriset dan menggali lebih dalam setiap klaim dari perusahaan yang mengatasnamakan produk/jasanya sebagai ramah lingkungan. Dan apabila ditemukan klaim-klaim yang tidak benar maka masyarakat berhak membuka kepada publik perusahaan-perusahaan yang melakukan praktek Greenwashing yang tidak sesuai tersebut.

Pelajari lebih lanjut

Pelajari lebih lanjut tentang Etika Bisnis yomemimo.com/tugas/24773112

Pelajari lebih lanjut tentang Moralitas Dalam Berbisnis yomemimo.com/tugas/27705377

#BelajarBersamaBrainly #SPJ1

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh h3rm4n6un4w4n dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sat, 01 Oct 22