5 Pak Joko mengembangkan tanaman buah anggur di kebun mini

Berikut ini adalah pertanyaan dari syahiyanifebry pada mata pelajaran Ekonomi untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

5 Pak Joko mengembangkan tanaman buah anggur di kebun mini samping rumahnya. Pada akhir tahun2016 Pak Joko berhasil panen perdana menghasilkan buah anggur 110 Kg. Selanjutnya tiga tahun
kemudian panennya meningkat menjadi 150 kg. Jika hasil panen buah anggur Pak Joko dapat
digambarkan sebagai garis lurus, maka:
a. buatlah persamaan garis lurus tersebut,
b. kemudian hitunglah berapa kg panen anggur pak joko pada akhir tahun 2030 yang a

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Seseorang melakukan pengembangan terhadap tanaman anggur pada kebun kecil di dekat rumahnya. Akhir tahun 2016, orang tersebut dapat memanen 110 kg anggur. Tiga tahun setelahnya, panen meningkat menjadi 150 kg. Apabila hasil panen beliau dapat digambarkan menjadi garis lurus, maka persamaannya adalah 40x-3y-80310 = 0. Pada akhir tahun 2030, beliau akan memanen 296 ⅔ kg anggur.

Penjelasan dengan langkah-langkah

Diketahui:

tahun 2016 → 110 kg

tiga tahun setelahnya → 150 kg

Ditanya:

a. persamaan garis lurus

b. hasil panen pada tahun 2030

Jawab:

Untuk poin a:

Misalkan xmenyatakantahun panendanymenyatakanhasil panen (dalam kg). Sesuai informasi yang diketahui, misalkan:

x₁ = 2016

y₁ = 110

x₂ = 2016+3 = 2019

y₂ = 150

Dari sini, diperoleh dua titik. Untuk menyusun persamaan garis, hitung nilai gradiennya terlebih dahulu.

m=\frac{\Delta y}{\Delta x}=\frac{y_2-y_1}{x_2-x_1}=\frac{150-110}{2019-2016}=\frac{40}{3}

Lalu, susun persamaan garisnya (pada persamaan ini, digunakan titik (x₁,y₁), yaitu (2016,110)).

y-y₁ = m(x-x₁)

y-110 = 40/3(x-2016)

3y-330 = 40(x-2016)

3y-330 = 40x-80640

-40x+3y+80310 = 0

40x-3y-80310 = 0

Untuk poin b:

Dengan persamaan garis yang diperoleh pada poin sebelumnya, mari hitung hasil panen pada tahun 2030 (dengan melakukan substitusi x = 2030).

40·2030-3y-80310 = 0

81200-80310 = 3y

3y = 890

y = 890/3

y = 296 ⅔

Jadi, orang tersebut akan panen anggur pada akhir tahun 2030 sebanyak 296 ⅔ kg.

Pelajari lebih lanjut

Materi tentang Membuat Persamaan Garis Lurus yang Tegak Lurus Garis Lainnya dan Melalui Suatu Titik Tertentu yomemimo.com/tugas/50775756

#BelajarBersamaBrainly

#SPJ1

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh anginanginkel dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 03 Aug 22