Berikut ini adalah pertanyaan dari yulia00156 pada mata pelajaran TI untuk jenjang Sekolah Menengah Atas
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
2. Program dalam bahasa C++
/* Author : LordRimuruTempest
Program untuk nomor 2
*/
#include <iostream>
using namespace std;
int main()
{
int n, i;
cout<<"masukan n : ";
cin>>n;
i = n;
while(i > 0){
if(i % 2 == 1){
cout<<" "<<i;
}
i = i - 1;
}
}
3. Program dalam bahasa C++
/* Author : LordRimuruTempest
Program untuk nomor 3
*/
#include <iostream>
using namespace std;
int main()
{
int jumlahMahasiswa;
cout<<"------------Input Nilai Mahasiswa-------------\n";
cout<<"masukkan jumlah mahasiswa: ";
cin>>jumlahMahasiswa;
string simpan[jumlahMahasiswa][2];
for(int i = 0; i < jumlahMahasiswa; i += 1){
cout<<"masukkan nama mahasiswa ke-"<<i+1<<" : ";
cin>>simpan[i][0];
cout<<"masukkan nilai mahasiswa ke-"<<i+1<<": ";
cin>>simpan[i][1];
cout<<"\n";
}
cout<<"---------------Nilai Mahasiswa----------------\n";
for(int i = 0; i < jumlahMahasiswa; i += 1){
cout<<"nama: "<<simpan[i][0]<<" mendapat nilai: "<<simpan[i][1]<<"\n\n";
}
}
Pembahasan
Sebelum mulai membuat program, maka akan dibuat algoritmanya/langkah-langkah penyelesaiannya terlebih dahulu. Perhatikan bahwa untuk nomor 2, kita hanya mencetak bilangan ganjil yang terletak dari angka 1 sampai n secara menurun. Ciri-ciri bilangan ganjil adalah tidak bisa habis dibagi 2(sisa baginya adalah 1). Maka algoritma yang akan digunakan jika ditulis dalam bentuk pseudocode adalah sebagai berikut :
Algoritma nomor 2
program start
var n, i: integer;
read n;
i = n;
while i > 0 do
if(i % 2 == 1) then
print i;
i = i - 1;
program end
Untuk nomor 3 sebenarnya cukup mudah, pertama-tama inisialisasi variabel jumlahMahasiswa dan input nilainya. Setelah itu deklarasikan array 2 dimensi untuk menyimpan data. Cara mendeklarasikan array 2 dimensi dalam bahasa C++ adalah sebagai berikut :
tipeData namaArray [panjangBaris][panjangKolom]
Dalam bahasa pemrograman C++, umumnya untuk memasukkan atau mencetak nilai dari array[i][j] secara berurutan dari bawah adalah dimulai dari nomor kolom terlebih dahulu dan setelah semua nomor kolom selesai, maka nomor baris bertambah 1. Misalnya jika kita mempunyai array[2][2] maka urutan dari datanya dari bawah adalah array[0][0], array[0][1], array[1][0], dan terakhir array[1][1]. Maka disini panjang baris array yang akan dipakai akan mengikuti banyak jumlah mahasiswa, sedangkan panjang kolomnya adalah 2 dengan rincian nomor kolom 0 untuk menyimpan nama mahasiswa dan nomor kolom 1 untuk menyimpan nilai mahasiswa. Selain itu, array bertipe string. Sehingga algoritmanya dalam bentuk pseudocode adalah sebagai berikut :
Algoritma nomor 3
program start
var jumlahMahasiswa : integer;
read jumlahMahasiswa
var simpan[0...jumlahMahasiswa][0...2] : string;
for i = 0 to i = jumlahMahasiswa - 1 do
read simpan[i][0];
read simpan[i][1];
i = i + 1;
for i = 0 to i = jumlahMahasiswa - 1 do
print simpan[i][0];
print simpan[i][1];
i = i + 1;
program end
Untuk mengawali program C++, awali dengan mengimpor library input output di C++ yaitu library iostream(input output stream) dengan perintah #include <iostream>. Setelah itu deklarasikan penggunaan namespace std agar tidak perlu menuliskan namespace std:: saat memanggil fungsi seperti cin(c input) dan cout(c output). Langkah selanjutnya adalah mendeklarasikan main functiondengan perintahint main() sebagai isi program. Isi program dibuat berdasarkan panduan dari algoritma. Kode program beserta output-nya dapat dilihat pada lampiran gambar.
Pelajari lebih lanjut
Contoh program dalam bahasa C++
Contoh program dalam bahasa java
Contoh program dalam bahasa python
============================
Detail Jawaban
Kelas : X SMA
Mapel : TI
Materi : Mengenal pemrograman komputer
Kode Kategorisasi : 10.11.6
Kata Kunci : Pemrograman C++, algoritma
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh LordRimuruTempest dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Sun, 11 Apr 21