1. Arti asmaul husna: al alim, al khabir, as

Berikut ini adalah pertanyaan dari aidilmirza08 pada mata pelajaran B. Arab untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

1. Arti asmaul husna: al alim, al khabir, as sami, al basir2. Hikmah beriman kepada Allah
3. Pengertian iman kepd Allah
4. pengertian: jujur, amanah dan istiqamah !
5. Macam2 amanah !
6. pengertian shalat berjamaah.
7. Halangan shalat berjamaah.
8. Tatacara wudlu.
9. Niat mandi wajib dan atrinya.
10. Surah al alaq yg pertama turun. untuk di perintahkan kepd nama untuk di baca.
11. Tanggal kelahiran nama Muhammad SAW dan kedua org tuanya.
12. Arti Q.S. al mujadalah ayat 11 . Yarfaillahu llazina amanu minkum wallazina utul ilma darajat. wallahu bima tahmaluna habir​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

1.•Makna dari Al-Alim adalah Maha Mengetahui.

•Makna dari Al-Khabir adalah Maha Mengetahui Segala Sesuatu, Maha Teliti, Maha Waspada dan sebagainya.

•Makna dari As-Sami' adalah Maha Mendengar.

•Makna dari Al-Basir adalah Maha Melihat.

2.Hikmah beriman kepada Allah dapat menjadikan diri lebih mengingat orang lain, seperti anak yatim, fakir miskin, dan menghargai sesama muslim dan orang lain. Hasilnya sikap kasih sayang, jiwa sosial orang yang beriman kepada Allah sangat tinggi.

3.Iman kepada Allah swt merupakan asas dan pokok akan adanya keimanan kepada kitab-Nya, yakni keyakinan yang pasti bahwa Allah swt adalah Rabb dan pemilik segala sesuatu, Dialah satu-satunya pencipta, pengatur segala sesuatu, dan Dialah satu-satunya yang berhak disembah, tidak ada sekutu bagi-Nya.

4.•Pengertian jujur adalah kesesuaian sikap antara perkataan dan perbuatan yang sebenarnya. •Pengertian amanah adalah dapat dipercaya. Amanah juga berarti pesan yang dititipkan dapat disampaikan kepada orang yang berhak.

•Pengertian istiqomah adalah sikap teguh pada pendirian dan konsekuen dalam tindakan.

5.•Amanah terhadap Allah SWT.

•Amanah terhadap sesama manusia.

•Amanah terhadap dirinya sendiri.

6.shalat berjamaah adalah shalat yang dilakukan oleh imam dengan makmum dengan aturan pelaksanaan tertentu.

7.•Dalam keadaan hujan, becek dan angin kencang di malam gelap.

••Dalam keadaan sangat lapar dan haus dan dihadapannya hidangan makanan dan minuman.

••Menahan buang air besar dan kecil sedang waktu masih panjang untuk shalat.

••Sakit yang membuatnya sulit untuk shalat berjama'ah.

8.•Membaca bismillah.

••Membersihkan mulut dengan berkumur (3X)

••Membersihkan hidung (3X)

••Membasuh muka (3X),lalu membaca niat wudhu.

••Membersihkan tangan kanan dari ujung jari sampai siku (3X)

••Membersihkan tangan kiri dari ujung jari sampai siku (3X)

••Mengusap kepala (3X)

••Membasuh dua telinga (3X)

••Membersihkan kaki kanan dari ujung kaki sampai mata kaki (3X)

••Membersihkan kaki kiri dari ujung kaki sampai mata kaki (3X)

••Dan dilanjutkan dengan doa sesudah wudhu

9."BISMILLAHIRAHMANIRAHIM NAWAITUL GHUSLA LIRAF'IL HADATSIL AKBAR MINAL JANABATI FARDLON LILLAHI TA'ALA." Artinya: "Dengan menyebut nama Allah aku niat mandi untuk menghilangkan hadas besar dari jinabah, fardlu karena Allah Ta'ala."

10.wahyu yang pertama diturunkan yang mengandung perintah membaca kepada Rasulullah Saw., yaitu dalam QS. Al 'Alaq (96): 1-5 “Bacalah dengan (menyebut) nama Tuhanmu Yang menciptakan, Dia telah menciptakan manusia dari segumpal darah.

11.Nabi Muhammad lahir di Makkah hari Senin, 12 Rabi'ul Awal pada tahun 571 kalender Romawi (1450 tahun yang lalu). Rasul lahir dari ibu bernama Aminah dan ayahnya bernama Abdullah. Tahun tersebut juga disebut sebagai Tahun Gajah yakni tahun ketika pasukan gajah di bawah pimpinan Abrahah Habasyah tengah menyerang.

12.Surat Al Mujadilah ayat 11. Artinya: "Wahai orang-orang yang beriman! Apabila dikatakan kepadamu, "Berilah kelapangan di dalam majelis-majelis, maka lapangkanlah, niscaya Allah akan memberi kelapangan untukmu.

Penjelasan:

SEMOGA MEMBANTU

SEMANGAT BELAJAR YAA!!

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh sabilazahro dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 14 Mar 22