Berikut ini adalah pertanyaan dari dwikikharisma321 pada mata pelajaran B. Arab untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Jawaban:
Makhraj, Cara Pengucapan dan Sifat-Sifat Huruf Dal (د)
Makhroj Huruf Dal Terletak pada Ujung lidah bersama pangkal-pangkal gigi seri, adapun Cara Pengucapannya seperti huruf D, tidak boleh disertai nafas (da). Sedangkan Huruf Dal memiliki sifat-sifat huruf sebagai berikut:
Dibaca Jelas (Jahr)
Keras (Syiddah)
Merendah (Istifal)
Terbuka (Infitah)
Memantul (Qolqolah)
Makhraj, Cara Pengucapan dan Sifat-Sifat Huruf Dzal (ذ)
Makhroj Huruf Dzal Terletak pada Ujung lidah dengan Ujung Gigi Seri Bagian Atas, adapun Cara Pengucapannya Ujung lidah sedikit dikeluarkan (dza), tidak boleh dibaca Za. Sedangkan Huruf Dzal memiliki sifat-sifat huruf sebagai berikut:
Dibaca Jelas (Jahr)
Keras (Syiddah)
Merendah (Istifal)
Terbuka (Infitah)
Makhraj, Cara Pengucapan dan Sifat-Sifat Huruf Ro' (ر)
Makhroj Huruf Ro' Terletak pada Ujung Lidah berikut Gigi Seri yang sejajar, hampir mendekati makhraj Nun, adapun Cara Pengucapannya Seperti huruf R (ro). Sedangkan Huruf Ro' memiliki sifat-sifat huruf sebagai berikut:
Dibaca Jelas (Jahr)
Antara Keras dan Lunak
Merendah (Istifal)
Terbuka (Infitah)
Bergetar (Takrir)
Makhraj, Cara Pengucapan dan Sifat-Sifat Huruf Za' (ز)
BACA JUGA
Makhraj, Cara Pengucapan dan Sifat-Sifat Huruf Hijaiyah (Tho', Dzo', 'Ain, Ghoin, Fa', Qof dan Kaf)
Makhraj, Cara Pengucapan dan Sifat-Sifat Huruf Hijaiyah (Hamzah, Ba', Ta', Tsa', Jim, Ha' dan Kho')
Huruf Hijaiyah, Pengertian Huruf Hijaiyah dan Macam-Macam Huruf Hijaiyah
Makhroj Huruf Za' Terletak pada Ujung Lidah bersama lapisan bagian dalam gigi-gigi seri bagian bawah, adapun Cara Pengucapannya Seperti huruf Z (za). Sedangkan Huruf Za' memiliki sifat-sifat huruf sebagai berikut:
Dibaca Jelas (Jahr)
Lunak (Rakhwah)
Merendah (Istifal)
Terbuka (Infitah)
Shafir
Makhraj, Cara Pengucapan dan Sifat-Sifat Huruf Sin (س)
Makhroj Huruf Sin Terletak pada Ujung lidah bersama lapisan bagian dalam gigi-gigi seri bagian bawah, adapun Cara Pengucapannya Seperti huruf S biasa, tipis (sa). Sedangkan Huruf Sin memiliki sifat-sifat huruf sebagai berikut:
Dibaca Samar (Hams)
Lunak (Rakhwah)
Merendah (Istifal)
Terbuka (Infitah)
Shafir
Makhraj, Cara Pengucapan dan Sifat-Sifat Huruf Syin (ش)
Makhroj Huruf Syin Terletak pada Bagian tengah lidah dan bagian tengah langit-langit mulut paling atas, adapun Cara Pengucapannya adalah Suara angin menyebar dengan kuat (sya). Sedangkan Huruf Syin memiliki sifat-sifat huruf sebagai berikut:
Dibaca Samar (Hams)
Lunak (Rakhwah)
Merendah (Istifal)
Terbuka (Infitah)
Menyebar (Tafasysyi)
Makhraj, Cara Pengucapan dan Sifat-Sifat Huruf Shod (ص)
Makhroj Huruf Shod terletak pada Ujung lidah bersama lapisan bagian dalam gigi-gigi seri bagian atas, adapun Cara Pengucapannya adalah Seperti huruf sin, namun tebal (sho). Sedangkan huruf Shod memiliki sifat-sifat huruf sebagai berikut:
Dibaca Samar (Hams)
Lunak (Rakhwah)
Naik/Terangkat (Isti'la)
Merapat (Ithbaq)
Shafir
Makhraj, Cara Pengucapan dan Sifat-Sifat Huruf Dlod (ض)
Makhroj Huruf Dlod terletak pada Tepi lidah serta sekitar gigi geraham atas, adapun Cara Pengucapannya adalah Sisi lidah menempel pada gigi geraham, lidah tidak boleh keluar (do). Sedangkan huruf Dlod memiliki sifat-sifat huruf sebagai berikut:
Dibaca Jelas (Jahr)
Lunak (Rakhwah)
Naik/Terangkat (Isti'la)
Merapat (Ithbaq)
Memanjang (Istitholah)
Penjelasan:
maaf kalo salah
tingkatkan prestasimu
jangan lupa follow
dan jadikan jawaban tercerdas
makasih;)
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh 083830474794 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Thu, 26 May 22