MENGHIASI PRIBADI DENGAN BERBAIK SANGKA DAN BERAMAL SHALEHPak Anwar adalah

Berikut ini adalah pertanyaan dari ihil22222 pada mata pelajaran B. Arab untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

MENGHIASI PRIBADI DENGAN BERBAIK SANGKA DAN BERAMAL SHALEHPak Anwar adalah seorang karyawan di sebuah perusahaan. Ia adalah seorang yang baik, jujur, dan tekun
dalam bekerja dan beribadah. Ia selalu menyisihkan sebagian gajinya untuk ditabung dan bersedekah. Akhir
tahun 2020 ini ia memiliki tabungan sebesar Rp 97.000.000,-. Ia berencana untuk membeli tanah milik pak
Burhan seluas 15 m yang dijual dengan harga Rp 1.000.000,- /mº. Letak tanah pak Burhan ada di samping
masjid. Pak Anwar berencana untuk mewakafkan tanah tersebut ke masjid di desanya itu sebagai bantuan
tambahan untuk pembangunan Taman Pendidikan Al-Qur'an.
Mendengar hal tersebut, orang-orang di sekitarnya saling membicarakannya. Bu Ami adalah salah satu
tetangga pak Anwar. Ketika ia sedang berbelanja, ia berkata "ibu-ibu, kok bisa ya pak Anwar punya uang buat
beli tanahnya pak Burhan? Padahal kan dia cuma karyawan kecil, jangan-jangan dia korupsi lagi." Sebagian ibu-
ibu yang berbelanja ada yang mendengarkan dan ada pula yang tidak menghiraukan perkataan bu Ami. Salah
seorang ibu menjawab, "jangan begitu bu... kan kita tahu kalau pak Anwar adalah seorang yang rajin bekerja,
orangnya juga baik sama warga. Jadi siapa tahu memang itu hasil kerja kerasnya selama ini. Kemudian mereka
berlalu pulang ke rumah masing-masing.
1. Perbuatan pak Anwar yang mewakafkan tanah untuk pembangunan TPA merupakan contoh amal jariyah.
(Benar/Salah)
2. Membicarakan urusan orang lain yang belum tentu kebenarannya akan menimbulkan ketentraman batin.
(Benar/Salah)
3. Tindakan yang dilakukan bu Ami merupakan perbuatan tercela yang disebut dengan...
a. Husnudzan
b. Su'udzan
C. Dzan
d. Dzalim
4. Berikan pendapatmu terkait apa yang dilakukan bu Ami, bagaimana seharusnya sikap yang dilakukan bu
Ami?
5. Jika pak Anwar membeli tanah pak Burhan seluas 10 m' yang dijual seharga Rp 1.000.000,- m, maka
berapa jumlah uang yang harus dibayarkan pak Anwar? Dan berapakah sisa tabungan pak Anwar?​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

  1. Benar
  2. Salah
  3. B. Su'udzan ( berprasangka buruk )
  4. Sikap bu Ami yg seharusnya adalah semakin termotivasi supaya, rajin dan giat dalam melakukan kebaikan, serta selalu bersyukur atas nikmat yang telah di berikan
  5. Tabungan Rp. 97.000.000,-

Harga tanah/m Rp. 1.000.000,-

Di beli 10m Rp. 10.000.000,-

Sisa tabungan Rp. 87.000.000,-

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh muhammadrasyid5710 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 23 Jun 21