1. Sebutkan contoh perilaku optimis di rumah 2. Sebutkan contoh perilaku

Berikut ini adalah pertanyaan dari TiaraPermataa pada mata pelajaran B. Arab untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

1. Sebutkan contoh perilaku optimis di rumah2. Sebutkan contoh perilaku ikhtiar di sekolah dan di rumah
3. Sebutkan contoh perilaku tawakkal di rumah dan di sekolah

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Kelas           : IX (3 SMP)
Pelajaran     : Pendidikan Agama Islam
Kategori      : Menatap Masa Depan Optimis, Ikhtiar & Tawakal
Kata Kunci  : Positif, Usaha, Berhasil, Percaya Diri, Tugas PAI



OPTIMIS

Contoh prilaku yang mencerminkan sikap optimis di rumah adalah sebagai berikut:

► Menerapkan sikap disiplin seperti bangun lebih pagi karena meyakini disiplin waktu adalah jalan menuju keberhasilan.
► Rajin berlatih dan belajar di rumah dalam mempersiapkan diri menghadapi lomba atau ujian.

TAWAKKAL

Tawakkal adalah sikap berserah diri pada ALLAH atas segala sesuatu yang telah ditentukan.

Contoh prilaku tawakkal di rumah, sebagai berikut:

► Sebelum keluar dari rumah menuju ke sekolah, Andi selalu membaca doa yang maknanya adalah pernyataan tawakkal atau berserah diri pada Allah atas segala hal yang akan terjadi. 
► Rina sudah melakukan ikhtiar dan berdoa namun hasil ujian tidak seperti yang ia harapkan. Hal tersebut membuat Rina sedih namun ia berserah diri pada Allah dan meyakini apapun yang terjadi adalah hal yang paling baik untuknya.

Contoh prilaku tawakkal di sekolah, sebagai berikut:

► Siswa yang berdoa sebelum kelas dimulai adalah bentuk tawakkal. Doa tersebut menandakan sikap berserah diri pada ketentuan Allah atas usaha mereka dalam belajar di sekolah.
►Berdoa sebelum mengerjakan soal ujian dengan pengharapan agar dimudahkan oleh Allah.

IKHTIAR

Contoh prilaku Ikhtiar di sekolah, sebagai berikut:

► Berusaha menyimak pelajaran dengan baik di kelas adalah salah satu bentuk ikhtiar seorang siswa.
► Berusaha tiba di sekolah tepat waktu adalah salah satu bentuk ikhtiar siswa dalam menerapkan disiplin bagi diri sendiri.

Contoh prilaku Ikhtiar di rumah, sebagai berikut:

► Membaca materi pelajaran yang akan diajarkan di rumah agar lebih memahami penjelasan guru di sekolah. 
► Berdoa setiap selesai shalat agar dimudahkan ujiannya atau diluaskan ilmunya. Berdoa juga adalah bentuk ikhtiar.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh varlord dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 21 Dec 15