Jelaskan hubungan filsafat Islam, Tasawuf dengan Ushul Fiqh?

Berikut ini adalah pertanyaan dari aryandrarizqulakbar pada mata pelajaran B. Arab untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Jelaskan hubungan filsafat Islam, Tasawuf dengan Ushul Fiqh?

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

~1.Hubungan Tasawuf Dengan Filsafat~

Tasawuf dan filsafat sering dipandang berlawanan, ilmu tasawuf dianggap ilmu yang mengabaikan peran akal atau intelektual, dan hanya menitikberatkan pada intuisi, ilham dan bisikan hati. Sedangkan filsafat dianggap ilmu yang hanya patuh pada prinsip rasionalitas.

Tapi jika dilacak lebih jauh lagi tasawuf dan filsafat memiliki hubungan erat dan serasi, terutama sejak filosof parupatetik, seperti Ibnu Sina yang menerima kebenaran dari kalangan filosof dan sufi sekaligus.

Dari perpaduan keduanya antara tasawuf dan filsafat muncullah tasawuf filosofis yang dimana ajaran-ajarannya memadukan antara visi mistis dan visi rasional pengasasnya

2.Hubungan antara tasawuf dan fiqh

antara tasawuf dan fiqh merupakan suatu yang saling berkaitan, karena bila sesorang bertasawuf tanpa fiqh ia akan menjadi zindiq. Dan yang menjalankan syariat tanpa tasawuf, maka ia akan menjadi orang yang fasik, seperti yang dikatakan oleh Imam Malik Rahimahumullah “Barang siapa yang menjalani tasawuf sebelum mengerti fiqih (syariat) dengan benar, ia menjadi zindiq. Dan barang siapa yang menjalankan syariat tanpa disertai tasawuf maka ia akan menjadi fasik.

Wallahu a'lam bishawab

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh rarachan52 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 26 Sep 22