Sebutkan dua amalan yang tidak putus-putusnya, walaupun seseorang sudah wafat

Berikut ini adalah pertanyaan dari thanu9721 pada mata pelajaran B. Arab untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Sebutkan dua amalan yang tidak putus-putusnya, walaupun seseorang sudah wafat ?

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Amalan Yang tidak akan Terputus Menurut Hadist dari Imam Muslim :

إِذَا مَاتَ الْإِنْسَانُ انْقَطَعَ عَمَلُهُ إِلَّا مِنْ ثَلَاثَةٍ مِنْ صَدَقَةٍ جَارِيَةٍ وَعِلْمٍ يُنْتَفَعُ بِهِ وَوَلَدٍ صَالِحٍ يَدْعُو لَهُ .

idzaa maatal insaanun qatha'a 'amaluhu illaa min tsalatsatin min shadaqatin jaariyyatin wa 'ilmin yunfa'u bihi wa waladin shaalihin yad'uu lahu

Arti : Jika seseorang meninggal dunia, maka terputuslah amalannya kecuali tiga perkara (yaitu): sedekah jariyah, ilmu yang dimanfaatkan, atau do’a anak yang sholeh”

Pembahasan

Amal jariyah Adalah suatu perbuatan baik yang mendatangkan pahala bagi yang melakukannya, meskipun ia telah berada di dalam akhirat. Pahala dari amal perbuatan tersebut akan mengalir kepadanya secara terus menerus selama orang yang hidup mengikuti atau memanfaatkan hasil amal perbuatannya di dunia.

Amal yang tidak terputus pahalanya meskipun pelakunya meninggal dunia, adalah:

1.  Shadaqah jariyah,

2.  llmu yang bermanfaat,

3.  Anak sholeh yang selalu mendoakan kedua orang tuanya.

Amal yang tidak terputus pahalanya meskipun pelakunya meninggal dunia, sebagaimana Hadis Nabi yang diriwayatkan dari Abu Hurairah bersabda:  

إِذَا مَاتَ ابْنُ آدَمَ انْقَطَعَ عَمَلُهُ إِلا مِنْ ثَلاثٍ : صَدَقَةٍ جَارِيَةٍ ، أَوْ عِلْمٍ يُنْتَفَعُ بِهِ ، أَوْ وَلَدٍ صَالِحٍ يَدْعُو لَهُ    

“Ketika seseorang telah meninggal dunia, maka terputuslah amalnya kecuali 3 (perkara) : shadaqah jariyah, ilmu yang bermanfaat, dan anak saleh yang berdoa baginya.”

Dari hadis diatas dijelaskan, bahwa jika seseorang meninggal dunia maka semua terputus, kecuali 3 hal,

1. Shadaqah jariyah, yaitu sesuatu yang terus-menerus manfaatnya, seperti wakaf tanah, buku-buku, lembaga-lembaga pendidikan, dan lain-lain.

2. llmu yang bermanfaat, seperti mengajarkan sesuatu kepada orang lain atau murid, mengarang buku, dan lain sebagainya.

3. Anak sholeh yang selalu mendoakan kedua orang tuanya

Artinya, hanya 3 hal itu yang dapat menambah pahala, dirinya sendiri sudah tidak dapat menambah pahala lagi. Dan selain 3 hal itu juga tidak dapat menambah pahala.

Pelajari Lebih Lanjut  

====================

Detail Jawaban

Kelas: 8

Mapel: PAI

Kategori: Zuhud

Kode: 8.14.3

 

#AyoBelajar

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Syubbana dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 20 Jun 21