Hukum melaksanakan sholat jumat bagilaki-laki yang sudah memenuhi syaratadalah, ...A

Berikut ini adalah pertanyaan dari 082226521103lizza pada mata pelajaran B. Arab untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Hukum melaksanakan sholat jumat bagilaki-laki yang sudah memenuhi syarat
adalah, ...
A Wajib'ain
B. Sunat Muakkad
C. Mubah
D. Wajib kifayah​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Hukum melaksanakan sholat jumat bagi

laki-laki yang sudah memenuhi syarat

adalah ( A. Wajib'ain )

Pembahasan

Shalat Jum'at adalah shalat yang dilaksanakan oleh setiap muslim laki-laki dalam setiap minggunya pada hari Jum'at. Hukum melaksanakan Shalat Jum'at adalah Fardu'ain atau Wajib'ain, maksudnya adalah wajib bagi laki-laki yang sudah memenuhi semua syaratnya. Seperti sudah baligh, berakal, dan lain lain. Untuk perempuan tidak diwajibkan untuk melaksanakan Shalat Jum'at, dan juga bagi anak-anak yang belum baligh atau dewasa sekitar umur 7 - 10 tahun tidak wajib melaksanakan Shalat Jum'at , tetapi boleh juga melaksanakan Shalat Jum'at. Berikut adalah syarat Shalat Jum'at yang jika dipenuhi, akan diwajibkannya seseorang untuk melaksanakan Shalat Jum'at...

Syarat Wajib Shalat Jum'at :

  • Beragama Islam, pastinya beragama Islam
  • Berakal, maksudnya orang yang sudah tau mana yang benar dan mana yang salah dalam hal hal seperti Shalat, dll.
  • Baligh, yaitu orang yang sudah dewasa
  • Laki-laki, perempuan tidak diwajibkan
  • Sehat, orang yang sakit atau tubuh lemas tidak diwajibkan melaksanakan Shalat Jum'at
  • Menetap, orang yang tidak sedang dalam perjalanan

________________________________

Shalat Jum'at akan dilaksanakan pada siang hari setiap hari Jum'at, sekitar pukul 11.30 atau jam 12.00. Setiap yang melaksanakan Shalat Jum'at, tidak perlu lagi melaksanakan Shalat Dzuhur, karena shalat Jum'at adalah shalat penggantinya shalat Dzuhur. Shalat Jum'at akan dilaksanakan sesudah dilakukannya 2 khotbah Jum'at, khotbah Jum'at adalah nasihat atau juga bisa disebut dengan ceramah. Dalam surah Al-Jumu'ah ayat 9 :

يٰۤاَ يُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْۤا اِذَا نُوْدِيَ لِلصَّلٰوةِ مِنْ يَّوْمِ الْجُمُعَةِ فَا سْعَوْا اِلٰى ذِكْرِ اللّٰهِ وَذَرُوا الْبَيْعَ ۗ ذٰ لِكُمْ خَيْرٌ لَّـكُمْ اِنْ كُنْتُمْ تَعْلَمُوْنَ (٩)

Artinya :

“Hai orang-orang yang beriman! Apabila telah diseru untuk melaksanakan sholat pada hari Jum'at, maka segeralah kamu mengingat Allah dan tinggalkanlah jual beli.”

  • Isi dari ayat tersebut adalah Allah Subhanahu Wa Ta'ala. memerintahkan kepada umat-Nya untuk melaksanakan Shalat Jum'at, dan memerintahkan untuk meninggalkan kegiatan atau transaksi jual beli, saat dikumandangkannya adzan untuk melaksanakan Shalat Jum'at bagi laki-laki.

Kesimpulan :

Jadi Insya Allah jawabannya adalah ( A. Wajib'ain )

________________________________

Pelajari Lebih Lanjut :

Detail Jawaban

Mapel : Pendidikan Agama Islam

Kelas : VII

Materi : Bab 7 - Shalat Fardu

Kata Kunci : Hukum melaksanakan Shalat Jum'at

Kode Kategorisasi : 7.14.7

Semoga membantu.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh SitiNurfaisyah dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 07 Jun 21