Berikut ini adalah pertanyaan dari tiatiara971 pada mata pelajaran B. Arab untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Jawaban:
macam-macam jujur beserta contohnya ?
Jujur dalam Niat, Contohnya kita berniat Qurban karena Allah, bukan karena ingin dipuji tetangga.
Jujur dalam ucapan, Contohnya kita mengucapkan apa yang benar-benar terjadi, misalkan semalam kita tidak belajar, jika kita ditanya bapak ibu guru kita, apakah kita semalam belajar, kita jawab kita tidak belajar.
Jujur dalam perbuatan, Contohnya jika kita sudah berniat dalam hati hendak belajar, dan kita berucap bahwa kita belajar, dan kenyataannya kita memang belajar.
Pembahasan
Macam" Jujur,
Menurut tempatnya jujur dibedakan menjadi 3, yaitu:
Jujur dalam niat dan kehendak → setiap melakukan sesuatu hendaklah diniatkan untuk mencari Ridha Allah
Jujur dalam ucapan → menceritakan atau memberitakan sesuatu sesuai dengan kenyataan yang terjadi tanpa diberi tambahan keterangan sebagai pemanis berita dan juga tanpa mengurangi berita yang sebenarnya
Jujur dalam perbuatan → antara lahir dan batin seimbang tidak ada perbedaan sehingga dalam melaksanakan suatu perbuatan sesuai dengan niat dan Ridha Allah
Namun dalam kitab al-manazil, jujur dibedakan menjadi 5, yaitu:
1. Jujur dalam berbicara, meskipun saat kita bercandapun kita diharuskan tetap jujur
sabda Rosulullah SAW
"Aku akan menjamin rumah dipinggiran surga bagi orang yang meninggalkan perdebatan walau pun (dalam posisi) benar, dan (aku akan menjamin) rumah di tengah-tengah surga bagi orang yang meninggalkan kata dusta dalam keadaan bercanda, dan (aku akan menjamin) rumah di surga yang paling tinggi bagi orang yang berbudi pekerti tinggi bagi orang yang berbudi pekerti mulia." (HR Abu Dawud; hadits hasan)
2. Jujur dalam niat dan kehendak
3. Jujur dalam berkeinginan dan dalam meralisaikannya
4. Jujur dalam bertindak
Kejujuran dalam bertindak berarti tidak ada perbedaan antara niat dan perbuatan. Jujur dalam hal ini juga bisa berarti tidak berpura-pura khusyu dalam beramal sedangkan hatinya tidaklah demikian.
5. Jujur dalam hal keagamaan
Pelajari Lebih Lanjut
Dalil" tentang bersikap jujur dapat disimak di yomemimo.com/tugas/2088110
Ciri" orang jujur dapat disimak di yomemimo.com/tugas/5264237
Hikmah dari berprilaku jujur dapat disimak di yomemimo.com/tugas/775629
Pengertian jujur dapat disimak di yomemimo.com/tugas/7566521
=======================
Detail jawaban
Kelas : 7
Mapel : PAI
Kategori : prilaku terpuji
Kode: 7.14.4
Kata Kunci : macam" jujur
Penjelasan:
Selain jujur yg uda aku kasih tahu itu jawabannya
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh jocny10 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Sun, 20 Feb 22