Berikut ini adalah pertanyaan dari andifahmaprasetyo pada mata pelajaran B. Arab untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Jawaban:
A. Dorongan Untuk menuntut ilmu
Pembahasan
Ilmu merupakan sesuatu yang penting bagi manusia untuk dapat menjalani kehidupan baik di dunia maupun di akhirat. Kewajiban menuntut ilmu berlaku bagi muslim dan muslimah sejak dari buaian ( lahir ) hingga liang lahad ( meninggal ). Ilmu yang wajib dipelajari adalah semua ilmu pengetahuan. Ilmu memiliki kaitan erat dengan keimanan seseorang, atau dapat dipahami bahwa ilmu yang dimiliki seseorang dapat meningkatkan keimanan seseorang.
Allah SWT berfirman :
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اِذَا قِيْلَ لَكُمْ تَفَسَّحُوْا فِى الْمَجٰلِسِ فَافْسَحُوْا يَفْسَحِ اللّٰهُ لَكُمْۚ وَاِذَا قِيْلَ انْشُزُوْا فَانْشُزُوْا يَرْفَعِ اللّٰهُ الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا مِنْكُمْۙ وَالَّذِيْنَ اُوْتُوا الْعِلْمَ دَرَجٰتٍۗ وَاللّٰهُ بِمَا تَعْمَلُوْنَ خَبِيْرٌ
Artinya : “Wahai orang-orang yang beriman! Apabila dikatakan kepadamu, “Berilah kelapangan di dalam majelis-majelis,” maka lapangkanlah, niscaya Allah akan memberi kelapangan untukmu. Dan apabila dikatakan, “Berdirilah kamu,” maka berdirilah, niscaya Allah akan mengangkat (derajat) orang-orang yang beriman di antaramu dan orang-orang yang diberi ilmu beberapa derajat. Dan Allah Mahateliti apa yang kamu kerjakan.”
( Q.S. Al Mujadilah: 11 )
- Ayat tersebut menjelasakan tentang keutamaan orang - orang yang beriman dan berilmu. Orang yang beriman dan memiliki ilmu pengetahuan luas memiliki derajat yang lebih tinggi daripada orang - orang yang tidak beriman dan berilmu.
Dalam ayat lain Allah SWT berfirman :
يٰمَعْشَرَ الْجِنِّ وَالْاِنْسِ اِنِ اسْتَطَعْتُمْ اَنْ تَنْفُذُوْا مِنْ اَقْطَارِ السَّمٰوٰتِ وَالْاَرْضِ فَانْفُذُوْاۗ لَا تَنْفُذُوْنَ اِلَّا بِسُلْطٰنٍۚ
Artinya : “Wahai golongan jin dan manusia! Jika kamu sanggup menembus (melintasi) penjuru langit dan bumi, maka tembuslah. Kamu tidak akan mampu menembusnya kecuali dengan kekuatan (dari Allah).”
( Q.S. Ar Rahman: 33 )
- Ayat tersebut secara tersirat menjelaskan tentang perintah bagi umat manusia untuk menuntut ilmu, karena hanya dengan ilmulah manusia dapat menembus penjuru langit dan bumi
Detail Jawaban
Mapel : Agama Islam
Kelas : VII → SMP
Bab : 6 → Kawajiban menuntut ilmu
Kode Kategorisasi : 7.14.6
Kata Kunci : Menuntut Ilmu
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh muhammadricki648 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Wed, 03 Nov 21