Sebutkan syarat-syarat mengamalkan hadist dhaif

Berikut ini adalah pertanyaan dari umaelfaruqq pada mata pelajaran B. Arab untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Sebutkan syarat-syarat mengamalkan hadist dhaif

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Syarat-Syarat mengamalkan Hadits Dhaif adalah sebagai berikut:

  • Tidak berkaitan dengan sesuatu hal yang halal-haram
  • Tidak berhubungan dengan masalah Aqidah dan sifat-sifatyang dimilikiAllah
  • Tidak termasuk ke dalam kategori Hadits yang lemah ( Dhaif Jiddan )
  • Tidak berkaitan dengan hukum Islam ( Fikih )

Penjelasan:

Pengertian Hadits adalah: semua perkataan, perbuatan, ketetapan dan sifat-sifat yang dilakukan Rasululllah semasa hidupnya.

Hadits terbagi atas 4 macam

  • Hadits Sahih : Hadits yang betul-betul bersumber dari Rasulullah langsung dan para ulama menilai bahwa hadis tersebut tidak memiliki cacat sama sekali.
  • Hadits Hasan : Hadits yang juga bersumber dari Rasulullah, para ulama menilai hadits ini secara keseluruhan baik, namun Hadits tersebut memiliki sedikit kelemahan.
  • Hadits Dhaif : Para ulama menilai Hadits ini memiliki kelemahan yang serius sehingga para ulama meragukan atau kurang yakin bahwa Hadits tersebut bersumber dari Rasulullah.
  • Hadits Maudhu' : Para ulama meyakini hadits ini merupakan hadits palsu dan tidak bersumber dari Rasulullah.

Menurut para Ulama, Hadits SahihdanHadits Hasandapat dijadikanHujjah ( bukti ) dan dipakai sebagai dalil dalam hal apapun yang berkaitan dengan agama Islam.

Untuk Hadits Dhaif, sebagian kecil ulama mengatakan bahwa hadits ini tidak boleh dipakai untuk hal apapun, hal ini disebabkan oleh sikap kehati-hatian para ulama.

Namunsebagian besar para ulama membolehkan untuk mengamalkannya karena walaupun Hadits tersebut lemah, hadits tersebut adalah Hadits asli.

Pelajari Lebih Lanjut

Materi tentang 4 kitab Allah beserta penjelasannya

yomemimo.com/tugas/36371554

Materi tentang sebagai kitab terakhir yang telah disempurnakan dari kita-kitab terdahulu

yomemimo.com/tugas/47000484

Materi tentang dalil yang mengatakan Al Qur'an diturunkan dalam bahasa Arab

yomemimo.com/tugas/16690000

Detail Jawaban

Kelas : 10

Mapel : Agama Islam

Bab : 4 - Al Qur'an dan Hadits adalah pedoman hidupku

Kode : 10.14.4

Kata Kunci : Hadits Dhaif, Pendapat Ulama, Pengertian Hadits

#AyoBelajar

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh endahsolutions77 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sat, 05 Mar 22