1. Apa yang dimaksud dengan fardhu kifayah, jelaskan!2. Jelaskan bagaimana

Berikut ini adalah pertanyaan dari setyorinidewi798 pada mata pelajaran B. Arab untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

1. Apa yang dimaksud dengan fardhu kifayah, jelaskan!2. Jelaskan bagaimana kalau ada orang islam meninggal, apa yang perlu dikerjakan!
3. Sebutkan syarat dan rukun sholat jenasah!
4. Siapa orang yang berhak memandikan jenasah?jelaskan.
5. Apa yang dimaksud dengan mengkafani jenasah, jelaskan!
6. Sebutkan contoh perbuatan yang termasuk menjaga lingkungan Alam !
7. Sebutkan perbedan mengkafani jenasah laki-laki dan perempuan!
8. Jelaskan pengertian berziarah kubur itu?
9. Apa saja yang manfat orang islam bertakziah, jelaskan!
10. Sebutkan urutan-urutan orang menguburkan jenasah!
11. Apa yang anda ketahui tentang sahabat Rosulluloh yang bernama Zaid bin stabit?
12. Bagaimana sifat khutbah jum,ah Rosululloh dalam hal memberi ceramah atau materi?
13. Siapa yang tergolong orang yang beruntung menurut surah Ali imron ayat 104?
14. Orang tidak mau beriman kepada kitab Alloh, walaupun mengaku Islam tetap dianggap
sebagai orang yang...
15. Tulis dalil bahwa Rosuluuloh sudah menyampaikan semua Risalah dari Alloh?​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

1.kewajiban terhadap umat islam yang mana bila telah dilakukan beberapa orang maka gugur kewajiban individu untuk melakukan kewajiban ini.

2.bertakziah.

3.syarat sah solat jenazah:

a.menutup aurat

b. suci

c. menghadap kiblat

d. jenazah dalam keadaan suci dan sudah dikafani

e. diletakkan didepan orang yang menyolatkan.

rukun solat jenazah:

a.Empat kali takbir

b. Berdiri (bagi yang mampu)

c. Membaca Surat Al-Fatihah

d. Membaca shalawat atas Nabi Saw. (setelah takbir kedua)

e. Doa untuk jenazah (setelah takbir yang ketiga)

f. salam

4.- Orang yang paling utama memandikan dan mengafani jenazah perempuan adalah ibunya, neneknya, keluarga terdekat dari pihak wanita serta suaminya. - Yang memandikan jenazah anak laki-laki boleh perempuan, sebaliknya untuk jenazah anak perempuan boleh laki-laki yang memandikanya.

5.mengkafani jenazah artinya menutupi atau membungkus jenazah dengan sesuatu yang dapat menutup tubuhnya walau hanya sehelai kain.

6.membuang sampah pada tempatnya, tidak membakar sampah, menghemat energi, menggunakan produk daur ulang, menanam pohon, melarang pemburuan liar, DLL.

7.Merujuk pada hadits di atas, laki-laki dikafani dengan 3 lapis kain. Sedangkan, menurut jumhur ulama, jenazah perempuan dikafani dengan 5 lapis kain. Para ulama berpendapat dibandingkan dengan laki-laki, wanita dikhususkan untuk selalu lebih menutup aurat dalam berpakaian.

8.Ziarah kubur adalah kunjungan ke tempat pemakaman umum/ pribadi yang dilakukan secara individu atau kelompok, dengan tujuan mendoakan saudara atau keluarga yang telah meninggal dunia supaya diberikan kedudukan atau posisi yang layak di sisi Allah SWT..

9.Orang yang bertakziah akan mendapat pahala dari Allah SWT. Mengingatkan kepada keluarga mayit agar tidak mengerjakan sesuatu yang dilarang oleh Allah dan Rasul-Nya seperti meratapi mayat dan perbuatan-perbuatan lain yang dilarang dalam Islam.

10.mempersiapkan lubang kubur, memasukkan mayat ke dalam kubur, menaruh mayat di dalam kubur, menguburkan mayat, .

11.Zaid bin Tsabit adalah salah satu sahabat Nabi Muhammad SAW. Dia mendapat kepercayaan penuh dari Rasulullah menjadi penulis wahyu dan surat-surat Nabi. Sebelum mendapat tugas menulis wahyu dan menghimpun Al-Qur'an, Zaid Bin Tsabit merupakan seorang sahabat Anshar dari Madinah.

12.mengandung targhib (motivasi) juga tarhib (peringatan) bagi manusia.

13.Dan hendaklah di antara kamu ada segolongan orang yang menyeru kepada kebajikan, menyuruh (berbuat) yang makruf, dan mencegah dari yang mungkar. Dan mereka itulah orang-orang yang beruntung.

14.bermuka dua

15.Surat Al-Baqarah (2) Ayat 119

إِنَّا أَرْسَلْنَاكَ بِالْحَقِّ بَشِيرًا وَنَذِيرًا ۖ وَلَا تُسْأَلُ عَنْ أَصْحَابِ الْجَحِيمِ

119. Sesungguhnya Kami telah mengutusmu (Muhammad) dengan kebenaran; sebagai pembawa berita gembira dan pemberi peringatan, dan kamu tidak akan diminta (pertanggungan jawab) tentang penghuni-penghuni neraka.

Penjelasan:

maaf kalau salah

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh halimhalimnur1234 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 14 Jun 22