Perhatikan Q.S an-Nur[24]: 2 berikut! Isi kandungan dari Q.S an-Nur

Berikut ini adalah pertanyaan dari Randomo pada mata pelajaran B. Arab untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Perhatikan Q.S an-Nur[24]: 2 berikut!Isi kandungan dari Q.S an-Nur [24]: 2 diatas adalah....

A.Pezina laki-laki didera sebanyak 100 kali
B.Pezina laki-laki dan perempuan didera hingga meninggal
C.Pezina laki-laki dan perempuan disaksikan oleh sebagian orang beriman
D.Pezina laki-laki dan perempuan didera 100 kali
E.Pezina perempuan didera sebanyak 100 kali

Perhatikan Q.S an-Nur[24]: 2 berikut! Isi kandungan dari Q.S an-Nur [24]: 2 diatas adalah....A.Pezina laki-laki didera sebanyak 100 kaliB.Pezina laki-laki dan perempuan didera hingga meninggalC.Pezina laki-laki dan perempuan disaksikan oleh sebagian orang berimanD.Pezina laki-laki dan perempuan didera 100 kaliE.Pezina perempuan didera sebanyak 100 kali​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Isi kandungan dari QS. An-Nur [24]: 2 adalah Pezina laki-laki dan perempuan didera 100 kali (D).

Pembahasan

Berikut ini isi surah An-Nur ayat 2 yang berbunyi :

اَلزَّانِيَةُ وَالزَّانِيْ فَاجْلِدُوْا كُلَّ وَاحِدٍ مِّنْهُمَا مِائَةَ جَلْدَةٍ ۖوَّلَا تَأْخُذْكُمْ بِهِمَا رَأْفَةٌ فِيْ دِيْنِ اللّٰهِ اِنْ كُنْتُمْ تُؤْمِنُوْنَ بِاللّٰهِ وَالْيَوْمِ الْاٰخِرِۚ وَلْيَشْهَدْ عَذَابَهُمَا طَاۤىِٕفَةٌ مِّنَ الْمُؤْمِنِيْنَ

"Pezina perempuan dan pezina laki-laki, deralah masing-masing dari keduanya seratus kali, dan janganlah rasa belas kasihan kepada keduanya mencegah kamu untuk (menjalankan) agama (hukum) Allah, jika kamu beriman kepada Allah dan hari kemudian; dan hendaklah (pelaksanaan) hukuman mereka disaksikan oleh sebagian orang-orang yang beriman." [QS. An-Nur: 2].

Kandungan surah An-Nur ayat 2 diantaranya adalah :

  • Para pezina haruslah mendapatkan hukuman didera sebanyak 100 kali atas perbuatannya, mau itu pezina perempuan ataupun laki-laki.

  • Menghukum para pezina haruslah untuk tidak menunjukkan belas kasihan, karena ini sudah menjadi hukuman bagi pezina dari Allah.

  • Hukuman para pezina haruslah diperlihatkan kepada setiap orang-orang yang merupakan orang yang beriman, hukuman tersebut harus dilaksanakan secara terang-terangan.

  • Penghukuman tersebut haruslah diperlihatkan kepada semua orang, agar mereka dapat memetik pelajarannya.

Mengenai perbuatan zina, telah disebutkan dalam surah Al-Isra' ayat 32 yang bahwasannya perbuatan zina merupakan bentuk perbuatan yang sangat dimurkai oleh Allah, serta perbuatan zina ialah perbuatan yang keji dan buruk.

وَلَا تَقْرَبُوا الزِّنٰىٓ اِنَّهٗ كَانَ فَاحِشَةً ۗوَسَاۤءَ سَبِيْلًا

"Dan janganlah kamu mendekati zina; (zina) itu sungguh suatu perbuatan keji, dan suatu jalan yang buruk." [QS. Al-Isra': 32].

________________________

Pelajari Lebih Lanjut

dampak negatif zina dan pergaulan bebas :

-› yomemimo.com/tugas/40821768

hikmah menjauhi pergaulan bebas dan zina :

-› yomemimo.com/tugas/937632

pengertian dan contoh perbuatan zina :

-› yomemimo.com/tugas/2566480

adab terhadap lawan jenis dalam Islam :

-› yomemimo.com/tugas/51442352

Detail Jawaban

Kelas : X SMA

Mapel : Agama Islam

Materi : Bab 12 - Menjaga Martabat Manusia dengan Menjauhi Pergaulan Bebas dan Zina

Kode Kategorisasi : 10.14.12

Kata Kunci : isi dan kandungan surah An-Nur ayat 2

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Nissashafa dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 04 Sep 22