1.Buatlah contoh perilaku empati dalam kehidupan sehari hari! 2.Buatlah contoh perilaku

Berikut ini adalah pertanyaan dari bintangjagadba pada mata pelajaran B. Arab untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

1.Buatlah contoh perilaku empatidalam kehidupan sehari hari!
2.Buatlah contoh perilaku menghormati kedua orang tua!
3.Buatlah contoh perilaku menghormati guru!
4.buatlah kesimpulan dari cerita Imam Syafi'i!

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Contoh perilaku empati dalam kehidupan sehari-hari yaitu

  1. Memberikan bantuan dan dukungan kepada orang-orang yang sedang tertimpa musibah, seperti bencana alam.
  2. Membagi rejeki yang diperoleh kepada orang-orang di sekitar, terutama yang membutuhkan.
  3. Menolong orang-orang di sekitar yang membutuhkan bantuan dengan ikhlas, seperti membantu menyeberangkan jalan, membantu orang yang membawa bawaan yang berat, dan sebagainya.

Pembahasan

Empati adalah keadaan mental yang membuat orang merasa dirinya dalam keadaan, perasaan atau pikiran yang sama dengan orang lain. Perilaku empati dapat diwujudkan dengan peka terhadap perasaan orang lain, membayangkan seandainya dia adalah aku, berlatih mengorbankan milik sendiri, dan membahagiakan orang lain.

Contoh perilaku menghormati orang tua yaiu

  1. Mendengarkan segala nasihatnya dan menjauhi segala larangannya.
  2. Membantu kedua orang tua dalam melakukan pekerjaan sehari-hari.
  3. Selalu hormat dan sopan kepada kedua orang tua.

Contoh perilaku menghormati guru yaitu

  1. Menyapa ketika bertemu dan berpisah.
  2. Memperhatikan apabila guru sedang mengajar dan mendengarkan apa yang sedang diajarkan
  3. Melaksanakan semua perintahnya dengan ikhlas dan tanpa mengeluh.

Kesimpulan dari cerita Imam Syafi'i adalah kita harus menghormati guru yang telah mengajari kita pengetahuan meski guru tersebut dari orang biasa.

Pelajari lebih lanjut

Contoh perilaku empati dalam kehidupan sehari-hari, dapat dilihat di; yomemimo.com/tugas/4962442

----------------------------------

Detil Jawaban  

Kelas: VII  

Mapel: Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti  

Bab: Berempati Itu Mudah Menghormati Itu Indah (bab 8)  

Kode: 7.14.8

Kata kunci:  Contoh perilaku empati dalam kehidupan sehari-hari, contoh perilaku menghormati kedua orang tua, contoh perilaku menghormati guru, kesimpulan dari cerita Iman Syafi'i

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh gumantinr dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 26 Apr 15