Berikut ini adalah pertanyaan dari STUDY2202 pada mata pelajaran B. Arab untuk jenjang Sekolah Menengah Atas
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Jawaban:
Adab itu artinya sopan santun, tatakrama dan budi pekerti.
Contoh : Adab orang kalau makan seperti yang dicontohkan Rasulullah, yaitu makan dengan tangan kanan.
Akhlak
1. Perangai, tingkah laku, tabiat.
2. Akhlak merupakan cermin dari apa yang ada dalam jiwa seseorang.
Contoh ; Kita harus mencontoh Baginda Rasulullah, beliau memiliki akhlak mulia yaitu penyabar, lembut dan baik hati.
Etika
1. Tatacara berperilaku berdasarkan suatu sistem nilai yang dianut oleh suatu masyarakat tertentu
2. Etika itu lebih bersifat teoritis
Contoh : Etika bertamu pada suku Jawa, berbeda dengan etika bertamu pada suku Osing walaupun mereka sama sama tinggal di Pulau Jawa.
Moral
1. Moral berasal dari bahasa Latin mores yang berarti adat kebiasaan.
2. Moral selalu dikaitkan dengan ajaran baik buruk yang diterima dalam masyarakat.
3. Moral itu berkaitan erat adat istiadat
4. Moral itu bersifat praktis
Contoh : Mengucapkan terimakasih karena telah dibantu.
Untuk lebih jelasnya dapat diterangkan sebagai berikut :
Persamaan Akhlak Etika dan Moral :
1. Ketiganya merupakan gambaran tentang perbuatan, tingkah laku, dan perangai yang baik.
2. Merupakan prinsip dan aturan untuk mengukur martabat dan harkat manusia itu sendiri.
3. Merupakan hal hal positif yang dimiliki oleh setiap orang.
Perbedaannya secara Islam :
1. Akhlak tolok ukurnya adalah Al- Qur’an dan As- Sunnah
2. Etika tolok ukurnya adalah pikiran atau akal.
3. Moral tolok ukurnya adalah norma yang hidup dalam masyarakat.
Semoga membantu dan tidak keliru
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh agungkrishna79 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Tue, 16 Aug 22