buatlah resume 1. pengertian haji dan umroh 2. hukum haji

Berikut ini adalah pertanyaan dari azharisalma424 pada mata pelajaran B. Arab untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Buatlah resume1. pengertian haji dan umroh
2. hukum haji dan umroh
3. syarat2 haji dan umroh
4 .rukun haji dan umroh ​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Pengertian Haji

Haji adalah pergi beribadah ke tanah suci (Mekah), melakukan tawaf, sa’i, dan wukuf di Padang Arafah serta melaksanakan semua ketentuan-ketentuan haji di bulan Zulhijah.

Pengertian Umrah

Umrah Menurut bahasa yaitu diambil dari kata “i’tamara” yang artinya berkunjung. Menurut istilah umrah adalah berkunjung ke Baitullah (Masjidil Haram) dengan tujuan mendekatkan diri kepada Allah dengan memenuhi syarat tertentu yang waktunya tidak ditentukan seperti halnya haji.

Hukum Haji

Hukum melaksanakan hajiadalahwajib bagi yang mampu.

Hukum Umrah

Hukum melaksanakan umroh adalah sunnah bagi setiap muslim yang mampu melaksanakannya. Ada juga beberapa ulama yang berpendapat bahwa hukum umrahituwajib.

Syarat-Syarat haji dan umrah

Syarat wajib haji dan umrah adalah mampu (kuasa), Islam, berakal, balig, merdeka, ada bekal, dan aman dalam perjalanan.

Rukun haji

  • Ihram yaitu berniat untuk mulai mengerjakan ibadah haji dengan memakai kain putih yang tidak dijahit.
  • Wukuf di arafah adalah berhenti di Padang Arafah sejak tergelintirnya matahari tanggal 9 Zulhijah sampai terbit fajar pada tanggal 10 Zulhijah.
  • Tawaf ifadah adalah mengelilingi Kakbah sebanyak 7 kali.
  • Sa'i adalah lari-lari kecil atau jalan cepat antara Safa dan Marwa.
  • Tahalul adalah mencukur atau menggunting rambut sedikitnya tiga helai.
  • Tertib adalah menjalankan rukun haji secara berurutan.

Rukun umrah

  • Ihram disertai niat.
  • Tawaf atau mengelilingi Kakbah.
  • Sa’i lari-lari kecil antara Safa dan Marwa.
  • Bercukur atau memotong rambut minimal tiga helai.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh akmalgt28 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 21 Jun 21