1. Berilah tanda baca dan gunakan huruf kapital dengan benar

Berikut ini adalah pertanyaan dari panglimastore07 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

1. Berilah tanda baca dan gunakan huruf kapital dengan benar pada kalimat kalimat berikut ini!1) Setelah terpilih sebagai bupati iapun resmi dipanggil sebagai bapak bupati oku timur.


2) untuk menjadi atlit professional ia harus memiliki kondite baik dan track record yang luar biasa

3) ia akan mempelajari undang Undang itu dan membandingkannya dengan Undang undang perekonomian yang baru.

4) pendapat itu dikutip dari buku ekonomi dan dampak moneter karangan prof dr abdullah gani


5) maaf pak kades, saya terlambat dating, sebab perjalanan dari palembang lampung ditempuh dalam waktu 9 jam, demikian jawab ayah ketika ditanya pak sulaiman seorang kepala desa suka negeri kecamatan ulu danau dalam acara peringatan sumpah pemuda kemarin

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Penjelasan:

1) Setelah terpilih sebagai bupati, ia pun resmi dipanggil sebagai Bapak Bupati Oku Timur.

2) Untuk menjadi atlet profesional, ia harus memiliki konduite baik dan track record yang luar biasa. (track record bisa diganti jadi "rekam jejak" agar memakai bahasa Indonesia)

3) Ia akan mempelajari undang-undang itu dan membandingkannya dengan undang-undang perekonomian yang baru.

4) Pendapat itu dikutip dari buku Ekonomi dan Dampak Moneter karangan Prof. Dr. Abdullah Gani.

5) "Maaf Pak Kades, saya terlambat datang, sebab perjalanan dari Palembang--Lampung ditempuh dalam waktu 9 jam", demikian jawab ayah ketika ditanya Pak Sulaiman, seorang Kepala Desa Suka Negeri Kecamatan Ulu Danau, dalam acara peringatan Sumpah Pemuda kemarin.

Semoga membantu:)

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh poetrynabeela dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 05 Jul 21