setelah manusia meninggal, manusia akan memasuki alam memisahkannya dari alam

Berikut ini adalah pertanyaan dari rkiranti10 pada mata pelajaran B. Arab untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

setelah manusia meninggal, manusia akan memasuki alam memisahkannya dari alam dunia akhirat, yaitu alam kubur. apa yang kamu ketahui tentang alam kubur ? apa yang terjadi di alam tersebut ? apa malaikat tanyakan kepada manusia ketika itu ?​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Barzakh (bahasa Arab برزخ) adalah alam kubur yang membatasi antara dunia dan akhirat. Barzakh menjadi tempat persinggahan sementara jasad makhluk sampai dibangkitkannya pada hari kiamat. Penghuni barzakh berada di tepi dunia (masa lalu) dan akhirat (masa depan).

saat kamu didalam kubur kamu akan di tanya oleh dua malaikat yakni munkar dan nakir

untuk pertanyaan ya sendiri yakni

1. Man rabbuka? Atau siapa Tuhanmu?

2. Ma dinuka? Atau apa agamamu?

3. Man nabiyyuka? Atau siapa nabimu?

4. Ma kitabuka? Atau apa kitabmu?

5. Aina qiblatuka? Atau di mana kiblatmu?

6. Man ikhwanuka? Atau siapa saudaramu?

Penjelasan:

Meskipun Rasulullah SAW telah memberikan bocoran terkait pertanyaan apa saja yang ditanyakan malaikat Munkar dan Nakir, tetapi tidak semua manusia bisa menjawabnya. Sebab, jawaban yang akan diberikan tetap tergantung dengan perbuatan-perbuatan amal ibadah dan keimanan kita.

orang beriman yang dapat menjawab pertanyaan-pertanyaan tersebut dengan tepat dan percaya diri, Allah SWT akan memberikannya istirahat hingga pada waktunya akan dibangunkan oleh orang yang paling dikasihinya.

والمؤمن يقول لهما ربي الله وحده لا شريك له والإسلام ديني ومحمد نبي وهو خاتم النبيين والكعبة قبلتي والمؤمنون إخوتي والقرآن إمامي والسنة منهاجي وأنا قرأت كتاب الله فآمنت به وصدقته ويقولان له إذا وفق للجواب صدقت ونم نوم العروس الذي لا يوقظه إلا أحب الناس إليه

Artinya: “Orang mukmin menjawab keduanya, ‘Tuhanku adalah Allah yang maha esa, tiada sekutu bagi-Nya. Islam agamaku. Muhammad adalah nabiku, ia penutup para nabi. Ka’bah adalah kiblatku. Orang-orang mukmin adalah saudaraku. Al-Qur’an adalah imamku. Sunnah rasul adalah jalan hidupku. Aku membaca kitabullah, dan beriman serta membenarkannya. Kedua malaikat itu berkata kepada ahli kubur yang beriman itu ketika mendapat taufiq untuk menjawabnya, ‘Kau benar. Tidurlah sebagaimana tidur para pengantin yang tiada dapat membangunkannya kecuali orang yang paling mengasihinya.’

maaf kalau kurang jelas

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh jsjasmine428 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 11 Nov 21