terangkan bahwa manajemen kas membutuhkan perencanaan

Berikut ini adalah pertanyaan dari syarlajoe6316 pada mata pelajaran Akuntansi untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Terangkan bahwa manajemen kas membutuhkan perencanaan

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Manajemen kas membutuhkan perencanaan karena perencanaan kas perlu disiapkan agar keseimbangan antara dana yang dibutuhkan untuk membiayai operasi, dan dana yang digunakan untuk investasi perusahaan dapat terjaga.

Pembahasan

Manajemen kas adalah kumpulan kegiatan perkiraan, perencanaan, pengumpulan, pengeluaran, dan investasi yang terjadi dalam suatu perusahaan agar perusahaan tersebut dapat beroperasi dengan lancar.  

Manajer harus menyiapkan terlebih dahulu daftar kegiatan yang menimbulkan kas (pembelanjaan) dan kegiatan menggunakan kas (pengoperasian, pembiayaan dan penginvestasian). Dengan kata lain manajer harus menyiapkan proyeksi yang berkaitan dengan aliran kas masuk (inflow), aliran kas keluar (outflow), dan saldo kas (balance).

Ada beberapa hal agar tujuan perencanaan tercapai, yaitu :

  1. Menentukan sumber-sumber penerimaan kas, misalnya: kas dari operasi rutin, kas dari utang jangka panjang, investasi dari pemilik, penjualan aktiva tetap, mengeluarkan obligasi dan lain-lain.
  2. Menentukan rencana penggunaan kas, misalnya pembayaran dividen, pembayaran utang jangka panjang, pembelian aktiva tetap, membayar gaji karyawan, dan lain-lain.

Jika kedua tahapan tersebut dilaksanakan, maka manajemen dapat mengetahui seberapa besar kas yang dibutuhkan atau seberapa besar kas yang tersisa. Berdasarkan anggaran kas tersebut manajemen dapat menentukan langkah-langkah selanjutnya terhadap kas yang berlebihan atau kas yang tersisa tersebut.

Pelajari lebih lanjut      

Demikian pembahasan mengenai manajemen kas. Untuk mempelajari lebih lanjut dapat dibaca secara lengkap pada link brainly di bawah ini :

1. Materi tentang pengertian manajemen kas yomemimo.com/tugas/4716850

2. Materi tentang perbedaan manajemen modal kerja dan manajemen kas yomemimo.com/tugas/22629504

3. Materi tentang tujuan dan manfaat perencanaan yomemimo.com/tugas/3828145

--------------------------------------------------------------------------

Detil Jawaban    

Kelas : X (SMA)    

Mapel : Akuntansi

Bab : Konsep Manajemen

Kode : 10.12.6

Kata kunci : manajemen kas

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh rakhmahsania dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 01 Dec 19