Nabi yang mendapat gelar al amin adalah ...a. Nabi Muhammad

Berikut ini adalah pertanyaan dari FDGQWE pada mata pelajaran B. Arab untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Nabi yang mendapat gelar al amin adalah ...a. Nabi Muhammad saw.
b. Nabi Isa a.s.
c. Nabi Ibrahim a.s.
d. Nabi Nuh a.s.

Note : Dimohon agar tidak copas, Terima kasih.​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

۞بِسْــــــــــــــــــمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ۞

Jawab:

A. Nabi Muhammad SAW.

Penjelasan:

>> Cerita ketika Rasulullah SAW. memperoleh gelar Al-Amin

Ketika Nabi Muhammad SAW. berusia 35 tahun, di Makkah terjadi bencana banjir sehingga merusak sebagian dinding Ka'bah. Setelah usai bencana kaum Quraisy beramai-ramai memperbaiki dinding Ka'bah, dan tersisa tinggal Hajar Al-aswad yang mesti dikembalikan di tempat semula. Terjadilah keributan antar kaum, mereka ingin memperoleh kehormatan dengan meletakkan Hajar Al-Aswad itu ke tempat semua. Tetapi, tiba-tiba salah seorang berkata: "Wahai kaumku, janganlah kalian saling bermusuhan karena ini sebaikanya kita tunggu saja esok pagi, siapa yang pertama kali datang ke pintu masjid ini dialah yang berhak mengambil keputusan."

Pagi keesokan harinya, Kaum Quraisy mendapati bahwa ada orang yang pertama kali masuk ke pintu masjid adalah Nabi Muhammad SAW. , Maka bersoraklah mereka (Kaum Quraisy) karena mereka yakin akan kejujuran pemuda Muhammad. Jadilah Nabi Muhammad SAW. sebagai hakim yang memutuskan perkara Hajar Al-Aswad itu.

Nabi Muhammad SAW. kemudian menggelarkan kain surbannya diatas tanah dan meletakkan Hajar Al-Aswad di atas kepalanya. Lalu kepada masing-masing kepala suku, beliau memerintahkan untuk memegang tiap-tiap ujung surban itu dan mengangkatnya. Sampai diatas beliau lalu mengangkat batu suci tersebut dengan tangannya sendiri, dan meletakkannya di tempatnya semula. Dengan cara itu, seluruh kaum Quraisy merasa puas, dan berseru: "Kami rela atas keputusan yang dibuat oleh orang yang dipercaya ini!".

Sejak saat itulah Nabi Muhammad SAW. mendapatkan gelar Al-Amin, artinya "Yang dapat dipercaya".

================•⊰✿⊱•================

Semoga bermanfaat:)

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh FahriProject07 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 15 Feb 22