Berikut ini adalah pertanyaan dari swonnabila pada mata pelajaran B. Arab untuk jenjang Sekolah Dasar
yang lengkap
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Surah Luqman merupakan surah ke 31 dalam al-Qur'an. Surah ini terdiri dari 34 ayat dan merupakan golongan surah Makkiyah. Surah ini berisi tentang beberapa nasehat yang diwariskan Lukman kepada anaknya. Salah satu nasehat yang diberikan kepada anaknya terdapa dalam ayat ke 16
Qs. Luqman : 16
یَـٰبُنَیَّ إِنَّهَاۤ إِن تَكُ مِثۡقَالَ حَبَّةࣲ مِّنۡ خَرۡدَلࣲ فَتَكُن فِی صَخۡرَةٍ أَوۡ فِی ٱلسَّمَـٰوَ ٰتِ أَوۡ فِی ٱلۡأَرۡضِ یَأۡتِ بِهَا ٱللَّهُۚ إِنَّ ٱللَّهَ لَطِیفٌ خَبِیرࣱ
Artinya :
"(Luqman berkata) : "Wahai anakku! Sungguh, jika ada (sesuatu perbuatan) seberat biji sawi, dan berada dalam batu atau di langit atau di bumi, niscaya Allah akan memberinya (balasan). Sesungguhnya Allah Mahahalus, Mahateliti"
Dalam ayat tersebut Luqman berkata kepada anaknya
"Jika ada sesuatu perbuatan seberat biji sawi, dan berada dalam batu atau di langit atau di bumi, niscaya Allah akan memberinya balasan".
Ayat di atas memerintahkan untuk melakukan kebaikan. Meskipun itu hanya kebaikan yang kecil dan dilakukan secara tersembunyi atau tidak ada yang mengetahuinya. Tetapi, Allah maha mengetahui dan kebaikan yang kecil pasti akan mendapatkan balasan dari Allah.
Begitu pula sebaliknya ayat tersebut memerintahkan untuk tidak melakukan kejahatan. Meskipun kejahatan tersebut sangat kecil dan dilakukan secara tersembunyi bahkan tidak ada yang mengetahuinya. Tetapi, Allah maha mengetahui dan kejahatan yang sangat kecil tadi pasti akan mendapatkan balasan dari Allah.
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh ulyanana03 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Tue, 05 Jul 22