kisah nabi adam versi anak-anak singkat!pilss bantu jawab​

Berikut ini adalah pertanyaan dari zahraauliadini pada mata pelajaran B. Arab untuk jenjang Sekolah Dasar

Kisah nabi adam versi anak-anak singkat!pilss bantu jawab​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Cerita Nabi Adam dimulai dari sejarah Nabi Adam AS yang merupakan manusia pertama yang diciptakan Allah SWT.

Sebelum menciptakan Nabi Adam, Allah SWT telah lebih dulu menciptakan malaikat dan iblis. Malaikat diciptakan dari cahaya (nur), sedangkan iblis diciptakan dari api.

Nabi Adam AS diciptakan dari tanah. Ia diberi keistimewaan oleh Allah SWT berupa diberi pengetahuan tentang alam semesta yang tidak diberikan kepada makhluk lain. Oleh karena itulah, ia diciptakan untuk menjadi pemimpin (khalifah) di bumi.

Karena keistimewaan yang dimilikinya, Allah SWT lalu memerintahkan para malaikat, iblis dan jin untuk bersujud pada Nabi Adam.

Akan tetapi, Iblis menolak.

Ia merasa dirinya punya kedudukan lebih tinggi daripada Nabi Adam sebab iblis diciptakan dari api, sedangkan Nabi Adam dari tanah.

Iblis membangkang, tidak mau bersujud pada Adam, lalu Allah SWT mengutuknya dan mengusirnya dari surga.

Tinggallah Nabi Adam sendirian bersama para malaikat di surga.

Suatu ketika, Adam merasa kesepian. Maka Allah SWT menciptakan Hawa untuk menemani Adam hidup di surga.

Adam dan Hawa pun menikah dan mereka hidup bahagia di surga beserta seluruh kemewahannya.

Allah SWT memperbolehkan mereka berdua menikmati apapun yang ada di surga, tapi Allah melarang Adam dan Hawa memakan buah khuldi.

Bertahun-tahun lamanya Adam dan Hawa hidup dengan patuh, tapi tipu daya setan tak pernah berhenti menggoda mereka agar mau mencicipi buah khuldi.

Dan setan pun berhasil.

Nabi Adam akhirnya tergoda, ia lantas memetik buah khuldi dan memakannya bersama Hawa.

Mengetahui hal ini, Allah SWT sangat marah. Allah lalu menghukum Nabi Adam dan Hawa, mereka dikeluarkan dari surga dan disuruh hidup di bumi.

Adam dan Hawa diturunkan di bumi pada tempat yang berbeda. Namun setelah 40 tahun lamanya saling mencari, akhirnya mereka dipertemukan di sebuah bukit bernama Jabal Rahmah atau Padang Arafah.

Setelah diusir dari surga, Adam dan Hawa merasa sangat menyesal. Mereka pun bertaubat, memohon ampunan kepada Allah.

TINGGAL SINGKAT AJA YA MAKASIH

SAYA SUDAH SINGKAT

JADIKAN JAWABAN KU YANG TERBAIK YA MAKASIH

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Fahrigaming123satria dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 30 Jun 22