tolong bantu jawab di kumpulkan hari ini plissssApa saja yang

Berikut ini adalah pertanyaan dari zamzamudin32gmailcom pada mata pelajaran B. Arab untuk jenjang Sekolah Dasar

Tolong bantu jawab di kumpulkan hari ini plissssApa saja yang dilakukan Nabi

Muhammad saat remaja?

Kenapa Muhammad remaja
mendapat gelarAl-Amin

Perang apa yang dikuti Muhammad
remaja dan apa penyebabaya

tugasnya Muhammad remaja dalam
berperang adalah.

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Beberapa hal yang dilakukan Nabi dalam kehidupan masa remajanya yaitu:

Perjalanan Ke Syam

Kaum Quraisy terbiasa bepergian ke Syam (sekarang Suriah) sekali setiap tahun untuk berdagang. Sebab hal itu merupakan sumber utama untuk mendapatkan pekerjaan. Abu Thalib berencana untuk bepergian tanpa mengajak Muhammad. Namun, atas desakan kemenakannya tersebut, akhirnya sang paman mengalah dan ini menjadi perjalanan Nabi ke Suriah pada usia 12 tahun. Dalam perjalan inilah keduanya bertemu dengan pendeta Nasrani bernama Buhaira yang melihat tanda-tanda Nabi terakhir pada diri Muhammad.

Menjadi penggembala kambing

Nabi Muhammad menggembala kambing milik kerabat dan orang-orang Makkah ke sekeliling gurun untuk merumput. Gaji yang didapatnya diberikan pada pamannya.

Meninggalkan tradisi buruk

Muhammad muda menghindari semua perilaku buruk yang menjadi tradisi di kalangan pemuda seusiannya pada masa itu seperti berjudi, berzina, meminum minuman keras, berkelakuan kasar dan lain-lain, sehingga beliau dikenali sebagai As Sadiq (yang benar) dan Al Amin (yang dapat dipercaya).

Diberikan gelar Al-amin:

gelar al-Amin diberikan kepada penduduk mekkah untuk Nabi Muhammad SAW karena Nabi dikenal sebagai Laki laki yang amanah, selalu jujur, dan dapat dipercaya

Perang yang pernah diikuti Nabi pada masa remaja yakni:

Ikut perang Fijar

Nabi berpartisipasi dalam perang Fijar. Fijar adalah peperangan yang terjadi antara keluarga keturunan Kinanah dan Quraisy dengan keluarga keturunan Qais yang disebabkan oleh adanya pelanggaran undang undang suci, dan bertujuan untuk memerangi para pendurhaka yang melanggar kesepakatan.

Tugas Nabi Muhammad pada perang fijar:

Tugasnya membawakan anak panah kepada pamannya yang bertugas sebagai pemanah.

Semoga membantu

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh ahyanna dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 05 Jul 21