1. Apakah sholat tarawih itu? 2. Bagaimana cara mengerjakan sholat Tarawih! 3.

Berikut ini adalah pertanyaan dari KAYLAMULYANA pada mata pelajaran B. Arab untuk jenjang Sekolah Dasar

1. Apakah sholat tarawih itu?2. Bagaimana cara mengerjakan sholat Tarawih!

3. Apa keutamaan sholat tarawih!

4. Apa tadarus itu?

5. Bagaimana tata cara tadarus yang baik!

6. Apa manfaat tadarus?

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

1. Salat Tarawih adalah salat sunnah yang dilakukan khusus hanya pada bulan ramadan. Tarawih dalam bahasa Arab adalah bentuk jama’ dari تَرْوِيْحَةٌ yang diartikan sebagai "waktu sesaat untuk istirahat". Waktu pelaksanaan salat sunnat ini adalah selepas isya', biasanya dilakukan secara berjamaah di masjid

2. Mengucap niat Sholat Tarawih.

Niat di dalam hati saat takbiratul ihram.

Mengucap takbir saat takbiratul ihram sambil niat di dalam hati.

Membaca ta'awuz dan surah Al-Fatihah, kemudian diikuti salah satu surah dalam Al- Quran.

Rukuk.

I'tidal.

Sujud pertama.

Duduk diantara dua sujud.

Bangkit dari duduk, kemudian mengerjakan rakaat yang kedua dengan gerakan yang sama.

Salam pada rakaat kedua.

3. Salah satu keutamaan sholat tarawih adalah diampuni dosa-dosanya, sebagai sabda Rasulullah dalam hadits:

"Sungguh, Ramadhan adalah bulan yang diwajibkan Allah puasanya dan kusunnahkan shalat malamnya. Maka barang siapa menjalankan puasa dan shalat malam pada bulan itu karena iman dan mengharap pahala, niscaya bebas dari dosa-dosa seperti saat ketika dilahirkan ibunya."

Kemudian dalam riwayat lain disebutkan:

"Barang siapa ibadah (tarawih) di bulan Ramadhan seraya beriman dan ikhlas, maka diampuni baginya dosa yang telah lampau." (HR Bukhari Muslim)

Dalam hadits lain yang diriwayatkan Abu Hurairah, bahwa Rasulullah SAW bersabda:

"Barang siapa melakukan qiyam Ramadhan karena iman dan mencari pahala, maka dosa-dosanya yang telah lalu akan diampuni."

Dalam hadits tersebut, An Nawawi menjelaskan bahwa yang dimaksud qiyam Ramadhan adalah sholat tarawih. Sedangkan yang dimaksudkan dengan diampuni dosanya adalah dosa yang kecil maupun dosa besar.

4. Dari segi etimologi, kata tadarus berasal dari kata bahasa arab yakni Tadaarusun. Adapun tadaarusun berasal dari kata darasa yang berarti belajar. Arti tadrusun sendiri adalah saling mempelajari atau saling mengkaji. Kata tadarus sering disandingkan dengan Al-quran, maka tentu maknanya adalah saling mempelajari atau saling mengkaji Al-quran. Tadaarus al-quran harus dibedakan dengan tilawah (tilaawatul qur’an) karena inti dari tadarus adalah mengkaji atau mempelajari isi dari al quran. Jika al-quran hanya sekedar dibaca tanpa membahas atau mempelajari dan mengkaji artinya maka kegiatan tersebut adalah tilawah bukan tadaarus.

5. Tata cara tadarus yang baik adalah :

-Tadarus dalam keadaan yang suci dari najis dan hadast

-Tadarus al qur'an sebaiknya dimulai dari awal al qur'an hingga khatab yaitu mulai ayat pertama surah al fatihah hingga ayat teralhir surah an nas

-Ketika melakukan tadarusal qur'an selain membaca lafadz arab al qur'an juga sebaiknya memahami makna al qur'an

6. Manfaat tadarus Alquran lainnya adalah mendapatkan ilmu pengetahuan lebih banyak tentang Alquran. Kita juga bisa belajar untuk membaca Alquran dan memahami artinya lebih baik dari sebelumnya. Dengan tadarus Alquran, kita bisa belajar dan memahami lebih baik lagi tentang isi Alquran

semoga membantu^^

semangat belajarnya^_^

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh kila0623 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 06 Jun 21