1.Ceritakan secara singkat tentang Luqmān.2. Mengapa Luqmān diberi gelar

Berikut ini adalah pertanyaan dari nurhayatiati506 pada mata pelajaran B. Arab untuk jenjang Sekolah Dasar

1.Ceritakan secara singkat tentang Luqmān.
2. Mengapa Luqmān diberi gelar al-Hakim? Jelaskan.​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

1. Luqman Al-Hakim adalah orang yang disebut dalam Al-Qur'an dalam surah Luqman, yang terkenal karena nasihat-nasihatnya kepada anaknya. Luqman adalah seorang tukang kayu dari Habsyi. Riwayat lain menyebutkan ia berasal dari Sudan. Ada pula yang berpendapat Luqman adalah seorang Hakim pada zaman nabi Daud.

2.Alasan mengapa LUQMAN mendapat gelar Al-Hakim adalah karena ia sosok yang BIJAKSANA. Gelar Al-Hakim sendiri artinya adalah AHLI HIKMAH. Hikmah ini diartikan sebagai kebijaksanaan. Luqman adalah sosok yang saleh, pandai bersyukur dan selalu ikhlas atas semua keputusan Allah SWT oleh sebab itu Allah SWT memberinya Ilmu Hikmah, yakni kebijaksanaan.

Penjelasan:

Kebijaksanaan Luqman Al-Hakim ini bisa dilihat dari nasehat-nasehatnya kepada anaknya yang ada dalam Al-quran. Juga kisah-kisahnya yang diriwayatkan para ulama.

Luqman Al-Hakim ini dikisahkan adalah keturunan dari ayah Nabi Ibrahim as yakni AZAAR yang nama lainnya adalah Nahur Bin Tareh. Nama lengkap Luqman Al-Hakim sendiri adalah Luqman Bin Bau’ra Bin Nahur Bin Tareh. Disebutkan bahwa ia berasal dari Habsyi yang saat ini menjadi wilayah dari Sudan.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh rejosaripulsa dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 24 Jun 21