Hikmah thaharah hanya akan dirasakan saat kita melakukannya dengan ikhlas.

Berikut ini adalah pertanyaan dari permatanabilah pada mata pelajaran B. Arab untuk jenjang Sekolah Dasar

Hikmah thaharah hanya akan dirasakan saat kita melakukannya dengan ikhlas. jelaskan!tolong dijawab ya kak
soalnya mau dikumpulin
udh aku tambahin poinnya​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Islam memberi perhatian besar pada thaharah atau bersuci. Arti thaharah adalah bersih dan suci dari segala hal yang kotor, baik yang bersifat hissiy (dapat diindera) atau bersifat ma’nawiy (abstrak).Thaharah merupakan perintah agama yang levelnya lebih tinggi dari sekadar bersih-bersih karena tidak semua yang bersih itu suci. Oleh sebab itu thaharah harus dilakukan sesuai syariat Islam, yakni dengan berwudhu, mandi janabah, dan tayamum.

Salah satu dasar hukum kewajiban thaharah tercantum dalam Alquran surat Al-Baqarah ayat 222 yang artinya: “Sesungguhnya Allah menyukai orang-orang yang taubat dan menyukai orang-orang yang mensucikan diri.”

Setiap ibadah yang diperintahkan mempunyai hikmah yang dapat diambil dalam kehidupan sehari-hari, di mana hikmah tersebut dapat mengantarkan seseorang untuk menjadi lebih baik.

1. Bersuci merupakan bentuk pengakuan Islam terhadap fitrah manusia

Manusia memiliki kecenderungan alamiah untuk hidup bersih dan terpelihara dalam kesucian, dengan menghindari sesuatu yang kotor dan jorok. Karena Islam merupakan agama yang fitrah maka Allah memerintahkan hal-hal yang selaras dengan fitrah manusia.

2. Menjaga kemuliaan dan wibawa umat Islam

Orang yang kotor dan berbau busuk akan membuat orang lain tidak nyaman dan menjauhinya. Islam tidak menginginkan umatnya tersingkir dari pergaulan karena persoalan kebersihan. Dengan bersuci, kewibawaan umat Islam akan terjaga dan kehidupan bermasyarakat menjadi aman dan nyaman.

3. Menjaga kesehatan

Thaharah dapat meningkatkan kesehatan jasmani. Sebab berbagai ragam penyakit umumnya disebabkan oleh lingkungan yang kotor.

4. Menyiapkan diri dalam kondisi yang baik ketika menghadap Allah SWT

Dalam dalil yang telah disebut sebelumnya, Allah menyukai hal-hal yang suci. Jika kita hendak menghadap Allah, maka pakaian dan tempat ibadah harus suci, bersih dan rapi karena ini merupakan bentuk pengagungan kepada Allah SWT.

“Orang akan merasa jijik bila pakaian dan badan kita terkena kotoran. Hati dan mata akan berpaling. Begitu juga halnya bila seseorang hendak menemui seorang raja atau presiden, ia pasti akan mengenakan pakaian yang paling bagus dan bersih.

Ia akan membersihkan semua debu dan kotoran yang menempel di badan dan pakaiannya. Ia akan tampil dengan sangat rapi agar tidak membuat sang presiden marah.

Jika urusan sesama manusia saja sudah begitu, apalagi bila kita hendak bertemu dengan Raja Diraja, Tuhan semesta alam? Allah mewajibkan wudhu dan mandi agar manusia bersih dari noda dan kotoran ketika menunaikan ibadah.

Malaikat sangat benci menunaikan shalat dengan baju kotor dan bau tidak sedap. Karena itu Allah mensyariatkan mandi pada hari Jumat dan dua hari raya.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh hartinis942 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 10 Jan 22