Kandungan Surah Al-Alaq pada ayat 1 ........ pada ayat 2

Berikut ini adalah pertanyaan dari Amaira1 pada mata pelajaran B. Arab untuk jenjang Sekolah Dasar

Kandungan Surah Al-Alaqpada ayat 1 ........
pada ayat 2 .......
pada ayat 3 dan 4 .......
pada ayat 5-7 ......
pada ayat 8 ......
pada ayat 9-10 .......
pada ayat 11-12 .......
pada ayat 13 ......
pada ayat 14 ......
pada ayat 15-18.......
pada ayat 19 ........


Tolong jawab semua...


Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

 \huge{jawaban}

-Kandungan Surah al-Alaq-

Ayat 1 menjelaskan kepada kita tentang perintah membaca. Adapun objek bacaannya adalah ayat-ayat qauliyah (yang tertulis dalam Al-Qur'an) dan ayat ayat kauniyah (alam semesta), termasuk dalam diri manusia sendiri. Membaca ayat-ayat qauliyah dapat menghasilkan ilmu-ilmu agama, sedangkan membaca ayat-ayat kauniyah dapat menghasilkan ilmu pengetahuan atau sains. Dari hasil membaca ini juga akan menghasilkan keimanan yang kuat terhadap Tuhann yang telah menciptakannya.

Pada Ayat 2, dijelaskan tentang pentingnya manusia memahami asal-usul penciptaannya. Manusia diciptakan dari segumpal darah. Oleh karena itu, tidaklah pantas manusia menyombongkan diri di dunia.

Pada Ayat 3 dan 4, dijelaskan bahwa manusia diperintahkan untuk membaca dan ingat bahwa Allah Swt. telah menciptakan makhluk-Nya dan mengajarkan manusia melalui perantara pena. Sementara, pena adalah sarana untuk mengembangkan ilmu. Jadi, di sinilah terkandung pentingnya suatu ilmu.

Pada Ayat 5-7, dijelaskan bahwa Allah Swt. telah mengajarkan manusia apa yang belum diketahuinya. Namun, setelah manusia tahu dan merasa pintar serta cukup, ia berlaku melampaui batas. Manusia lupa bahwa semua yang mereka dapat adalah ajaran dari Allah Swt. melalui ilmu.

Pada Ayat 8, diingatkan agar manusia ingat kepada Allah Swt.k karena dialah tempat kembali makhluk-Nya. Adapun manusia yang melampaui batas di dunia ini, tentulah ia orang yang lupa tempat kembalinya karena telah lupa kepada penciptanya.

Pada Ayat 9 dan 10, dijelaskan bagaimana Abu Jahal melarang dan menghalang-halangi Rasulullah saw. melaksanakan salat. Niat Abu Jahal yang melarang beliau menunaikan salat tidak berhasil.

Pada Ayat 11 dan 12 digambarkan tentang keadaan Nabi Muhammad saw. yang diberi petunjuk dan menyuruh manusia untuk bertakwa kepada Allah Swt. Karena petunjuk itulah maka beliau dalam kebenaran, sedangkan Abu Jahal berada dalam kesesatan.

Pada Ayat 13 ditegaskan lagi bahwa Abu Jahal telah mendustakan ajaran yang dibawa Rasulullah saw. dan berpaling darinya.

Pada Ayat 14, dijelaskan bahwa Abu Jahal tidak mengira jika amal perbuatannya itu diketahui oleh Allah Swt. Dialah Yang Maha Melihat dan Maha Mengetahui.

Pada Ayat 15-18, dijelaskan jika Abu Jahal tetap berbuat demikian, niscaya kelak ia akan celaka dan ditempatkan di neraka. Kelak dia tidak akan mendapatkan penolong, meskipun dia memanggil-manggil golongannya. Sebaliknya, Allah akan memanggil Malaikat Zabaniyah untuk menyiksanya.

Pada Ayat 19, Allah Swt. mengingatkan Nabi Muhammad saw. agar tidak tunduk kepadanya karena dia tergolong orang-orang yang berdosa. Allah Swt. memerintahkan kepada Nabi Muhammad saw. untuk beribadah dan mendekatkan diri kepada-Nya.

 \huge{pendalaman}

Surah Al-Alaq

Surah Al-Alaq adalah surah yang ke-96 dalam Al-Qur'an. Surah Al-Alaq terdiri atas sembilan belas ayat, dan tergolong surah Makkiyah. Nama surah ini diambil dari kata "al-alaq" yang terdapat pada ayat kedua. Arti lafal "al-alaq" adalah segumpal darah.

Isi pokok dari Surah Al-Alaq adalah penjelasan Allah Swt. tentang perintah membaca, manusia diciptakan dari segumpal darah, pena sebagai alat untuk mengembangkan pengetahuan, manusia yang melampaui batas karena merasa cukup, dan ancaman Allah Swt. kepada orang-orang kafir yang menghalangi kaum muslimin menjalankan perintah-Nya.

_

_

 \colorbox{blck}{\gray}{\boxed{\colorbox{black}{\gray{{★Semoga Membantu★}}}}}

 \colorbox{lack}{\gray}{\boxed{\colorbox{black}{\gray{{★By Elyy01★}}}}}

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Elyy01 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 08 Dec 21