Apa manfaat regresi dalam pengambilan keputusan

Berikut ini adalah pertanyaan dari syifahadju9669 pada mata pelajaran Akuntansi untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Apa manfaat regresi dalam pengambilan keputusan

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Fungsi regresi dalam pengambilan keputusan karena memiliki fungsi yang dapat memperbaiki kesalahan, memperkirakan masa depan, meningkatkan efisiensi, memberikan sebuah insight baru. Sehingga manfaat dari analisis ini dapat menunjukkan hasil rata-rata dan hubungan variabel yang dihitung dari variabel bebas dan menguji hipotesis yang ingin diketahui hasilnya oleh penguji.

Pembahasan

Analisis regresi merupakan sebuah metode yang berguna untuk menentukan hubungan salah satu variabel dengan variabel lainnya. Analisis ini akan menemukan seberapa besar manfaat antara variabel satu dengan lainnya. Regresi adalah rumus yang digunakan untuk menganalisis data dari yang sederhana sampai dengan jumlah yang begitu banyak. Rumus regresi terbagi dua yaitu linear sederhana dan regresi berganda. Linear sederhana digunakan untuk variabel bebas dan satu variabel terikat. Sedangkan, regresi berganda digunakan untuk variabel yang dimilikinya lebih dari satu. Adapun fungsi dari analisis regresi adalah sebagai berikut :

  • Bisa memperbaiki kesalahan yang berhubungan dengan keputusan yang diambil dalam bisnis. Sebelum aktualisasi, keputusan ini dapat dihitung dulu untuk mengetahui hasilnya. Apabila hasil yang diperoleh terdapat kekeliruan maka dapat diperbaiki
  • Dapat memperkirakan masa depan yang memiliki hubungan dengan peluang
  • Meningkatkan efisiensi dalam bisnis sehingga menghasilkan output yang diinginkan
  • Memberikan insight yang baru yang dapat memberikan pengetahuan terbaru. Misalnya, kita ingin mengetahui stok produk.

Adapun manfaat dari analisis ini adalah untuk menunjukkan hasil rata-rata dan nilai hubungan variabel yang dihitung berdasarkan dari variabel bebasnya dan untuk menguji hipotesis yang ingin diketahui oleh penguji.

Pelajari lebih lanjut

  1. Perbedaan persamaan linear dengan sistem persamaan linear yomemimo.com/tugas/6903812

#BelajarBersamaBrainly

#SPJ4

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh equivocactor dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 22 Aug 22