Jelaskan keterkaitan Bernardino Ramazinni sebagai bapak kedokteran kerja atau okupasi

Berikut ini adalah pertanyaan dari Jfadersair pada mata pelajaran Akuntansi untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Jelaskan keterkaitan Bernardino Ramazinni sebagai bapak kedokteran kerja atau okupasi antara ergonomi dan kemunculan

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Bicara soal sejarah K3, kalian tahu gak bahwa ada yang dijuluki sebagai The Father of Occupational Medicine atau Bapak Kedokteran Kerja. Siapakah dia?

Beliau adalah Bernardino Ramazzini (4 Oktober 1633–5 November 1714) yang merupakan seorang dokter yang berasal dari negara Italia. Ramazzini lahir di Carpi pada 4 Oktober 1633 menurut akte kelahirannya. Dia belajar kedokteran di Universitas Parma, di mana minatnya pada penyakit akibat kerja dimulai.

bapak kedokteran kerja, Bernardio Tamazzini

Gambar 1. Bernardino Ramazzini.

Ramazzini, bersama dengan Francesco Torti, adalah pendukung awal penggunaan kulit kayu kina (dari mana kina berasal) dalam pengobatan malaria. Kontribusinya yang paling penting untuk kedokteran adalah bukunya tentang penyakit akibat kerja, De Morbis Artificum Diatriba (“Diseases of Workers”). Edisi pertama De Morbis diterbitkan pada tahun 1700 di Modena, yang kedua pada tahun 1713 di Padua.

Buku De Morbis Diatriba

Gambar 2. Halaman depan dari edisi 1713 definitif dari Buku De Morbis Diatriba

Pada jaman ini, beliau melihat bahwa dokter-dokter pada masa itu jarang yang melihat hubungan antara pekerjaan dan penyakit, sehingga ada kalimat yang selalu diingat pada saat dia mendiagnosa seseorang yaitu “What is Your occupation?”. Ramazzini memiliki pandangan bahwa upaya pencegahan lebih baik daripada mengobati. Dalam orasinya ia mengatakan bahwa “Jauh lebih baik mencegah daripada mengobati, dan jauh lebih mudah untuk mengidentifikasi bahaya yang muncul dan menghindarinya daripada harus menyingkirkannya setelah ada korban”.

Buku De Morbis Artificum Diatriba (“Diseases of Workers”) menguraikan pembahasan mengenai bahaya kesehatan dari bahan kimia, debu, logam, gerakan berulang atau kekerasan, ergonomi, dan agen penyebab penyakit lainnya yang dihadapi oleh pekerja di lebih dari lima puluh pekerjaan. Ini adalah salah satu pendiri dan karya dari dunia kedokteran okupasi kerana berperan penting dalam perkembangannya.

Gambar 3. Daftar pekerjaan dari presentasi yang diberikan dalam acara Ramazzini Days

Gambar 3. Daftar pekerjaan dari presentasi yang diberikan dalam acara Ramazzini Days, Carpi, 2000

Beliau juga menulis buku yang berjudul Discourse on the diseases of workers, yang sampai saat ini masih sering dijadikan referensi oleh para ahli K3 di seluruh dunia lho! Gak heran beliau dijuluki sebagai Bapak Kedokteran Kerja, ya!

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh yenimustikaasih dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 28 Apr 22