apa yang dimaksud dengan biaya tetap(fixed cost) dan biaya variabel

Berikut ini adalah pertanyaan dari maderesiani pada mata pelajaran Ekonomi untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Apa yang dimaksud dengan biaya tetap(fixed cost) dan biaya variabel (variable cost) dan contohnya

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Biaya tetap atau fixed cost adalah jumlah biaya yang keluar setiap periode dan tidak bergantung pada berlangsung atau tidaknya proses produksi barang atau jasa. Contoh biaya tetap adalah biaya sewa gedung, gaji karyawan,pajak, asuransi, biaya cukai (jika pengiriman produk dilakukan ke luar negeri), dan pembayaran pinjaman.  

Variable cost atau biaya variabel yaitu biaya yang dikeluarkan oleh sebuah perusahaan secara berubah-ubah yang didasarkan pada perubahan jumlah produk yang diproduksi.  Contoh biaya variabel adalah biaya bahan baku sebuah produk, biaya tenaga kerja langsung dalam bentuk upah kepada karyawan (biaya dihitung berdasarkan berapa unit barang yang dihasilkan per orang) dan biaya pengemasan produk.  

Pembahasan

Biaya produksi adalah biaya yang harus ditanggung dan dikeluarkan dalam pelaksanaan sebuah aktivitas atau kegiatan produksi. Selain biaya  tetap dan biaya variabel terdapat pula:

  • Biaya total atau total cost adalah seluruh penjumlahan biaya variabel dan biaya tetap yang dikeluarkan untuk menghasilkan barang setiap waktunya.
  • Biaya rata-rata atau average cost yaitu biaya yang dikeluarkan per satu unit hasil produksi
  • Biaya marginal atai marginal cost yaitu biaya yang harus dikeluarkan jika ada tambahan untuk menhasilkan satu unit barang yang telah diproduksi. biaya marginal dikeluarkan jika ada perluasan dan peningkatan kapasitas produksi.

Unsur-unsur biaya produksi adalah sebagai berikut:

  • Biaya Bahan Baku (Direct Material Cost) yaitu baiya yang dikeluarkan untuk membeli bahan baku utama yang digunakan untuk membuat suatu barang
  • Baiya tenaga kerja langsung (Direct Labour Cost) adalah biaya yang dikeluarkan untuk membiayai tenaga kerja produktif yang bekerja langsung dan menghasilkan barang serta segala hal yang berhubungan dengan perawatan alat-alat produksi.
  • Biaya Overhead Pabrik (Overhead Cost) yaitu biaya-biaya yang tidak langsung dikeluarkan untuk biaya produksi. Biaya ini berupa tenaga kerja tidak langsung, biaya perbaikan alat, dan mesin.

 

Pelajari lebih lanjut

1. Materi tentang kemampuan produsen memilih faktor-faktor produksi untuk memproduksi barang yomemimo.com/tugas/16223164

2. Materi tentang faktor produksi yomemimo.com/tugas/803698

3. Materi tentang proses produksi, karakteristik produksi, dan tujuan produksi yomemimo.com/tugas/12923990

-----------------------------

 

Detil jawaban

Kelas: 10

Mapel: Ekonomi

Bab: 7.Konsep Badan Usaha dalam Perekonomian Indonesia

Kode: 10.12.7

#Ayobelajar

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh harukanopi dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 29 Sep 15