Proses penetapan jumlah dari harga perolehan aktiva tetap yang harus

Berikut ini adalah pertanyaan dari hikmahjingga17 pada mata pelajaran Akuntansi untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Proses penetapan jumlah dari harga perolehan aktiva tetap yang harus dibeban sebagai biaya ke setiap periode sesuai dengan manfaat yang diterima oleh periode yang bersangkutan disebut....​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Jawaban : Depresiasi / Penyusutan

Penjelasan:

Materi : Teori Akuntansi - Penyusutan Aset Tetap

Jadi, proses penetapan jumlah dari harga perolehan aktiva tetap yang harus dibeban sebagai biaya ke setiap periodesesuai denganmanfaat yang diterima oleh periode yang bersangkutan merupakan depresiasi/penyusutan. Dimana depresiasi merupakan pengurangan nilai perolehan aset sesuai dengan masa manfaatnya.

Contoh :

Harga beli mobil Xpander   350.000.000

Umur ekonomis : 10 tahun

Penyusutan : garis lurus (straight line)

Pertanyaan : harga perolehan mobil Xpander akhir tahun.

Jawaban :

Penyusutan per tahun : (350.000.000 - 0) : 10 tahun = 35.000.000 per tahun

Dampaknya harga perolehan mobil berkurang

350.000.000 - 35.000.000 = 315.000.000

Jadi harga perolehan (lebih tepat disebut nilai buku) mobil Xpander pada akhir tahun adalah 315.000.000

Demikian, jawaban dan penjelasan mengenai materi penyusutan, semoga membantu dan bermanfaat !

Buku bacaan yang disarankan : Hendriksen and Van Breda. 1991. Accounting Theory. 5th Edition.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Griccie dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 21 Dec 22