Tulisan kan pidato perpisahan yang baik dan benar​

Berikut ini adalah pertanyaan dari andisihombing061 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Dasar

Tulisan kan pidato perpisahan yang baik dan benar​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakaatuh

Alhamdulillah, kita bersyukur kepada Allah, karena Dia masih memberikan kita nikmat sehat dan nikmat kesempatan. Sehingga kita masih dapat berkumpul dalam acara kita pada pagi hari ini.

Shalawat serta salam semoga tetap tercurahkan kepada Nabi Muhammad sallallahu alaihi wasallam, yang telah membawa risalah islam ini dari jaman jahiliyah menuju jaman islamiyah, seperti yang kita rasakan sekarang ini.

Tidak terasa waktu yang berlalu begitu cepat, tidak terasa bahwa saya dan teman-teman sudah menuntut ilmu di (nama sekolah) selama 3 tahun. Di hari ini kami telah dinyatakan lulus, dan akan melanjutkan kejenjang yang selanjutnya.

Hari ini adalah salah satu hari yang saya takuti. Karena dengan datangnya hari ini, kita semua harus saling meninggalkan dan saling berpisah. Akan tetapi saya juga sadar bahwa dengan adanya hari ini akan menjadikan diri saya menjadi pribadi yang lebih dewasa lagi.

Dengan adanya hari ini kita bisa berkelana, berpetualang untuk meraih cita-cita yang kita inginkan.

Saya sebagai perwakilan dari para siswa mengucapkan terima kasih kepada seluruh guru. Karena tanpa kehadiranmu kami tidak akan bisa melakukan apapun, engkaulah seorang pahlawan tanpa tanda jasa. Akan tetapi engkaulah manusia-manusia yang telah berjasa untuk mencerdaskan para manusia.

Tanpa pamrih engkau mendidik kami, engkau hanya berharap agar kelak kami menjadi manusia yang bermanfaat bagi dunia ini.

Mungkin selama masa pendidikan diri kamu sering nakal, membantah dan sikap-sikap buruk yang lain. Akan tetapi engkau selalu memberikan belas kasihanmu, kasih sayangmu agar kami tidak bosan untuk belajar.

Wahai guruku kami selaku siswa memohon maaf apabila kami sering membuat engkau marah kepada kami. Kami mengucapkan maaf yang sebesar-besarnya, tanpa dirimu mungkin kami tidak akan bisa menjadi manusia yang hebat seperti ini, guruku engkaulah pahlawan hidupku.

Demikian yang dapat saya sampaikan dalam sambutan kali ini. Apabila terdapat kesalahan mungkin dalam penyampaian, tutur kata dan tingkah laku saya mohon maaf yang sebesar-besarnya. Sekian dari saya atas seluruh perhatiannya saya ucapkan terima kasih.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh cahyajuwanti dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sat, 17 Jul 21