Buah Manggis Memiliki massa 100 gram, jatuh dari pohon pada

Berikut ini adalah pertanyaan dari rayvitoakbar0 pada mata pelajaran Fisika untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Buah Manggis Memiliki massa 100 gram, jatuh dari pohon pada ketinggian 6 meter. Jika gravitasi bumi 9,8 meter per second pangkat dua, hitunglah energi mekanik pada buah manggis!Catatan: Menggunakan rumusnya juga!​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

energi mekanik pada buah manggis adalah 5,88 J

Penjelasan:

massa buah (m) = 100 g = 0,1 kg

ketinggian (h) = 6 m

gravitasi (g) = 9,8 m/s²

Energi Mekanik (EM) = ??

=========================

Pendahuluan

EM merupakan hasil dari pertambahan energi potensial (Ep) dengan energi kinetik (Ek). Asas energi mekanik mengatakan bahwa dalam sebuah sistem terisolasi dimana hanya ada gaya konservatif maka besarnya energi mekanik adalah konstan.

Rumus Energi Mekanik adalah :

  1. EM = Ep + Ek
  2. EM = Ep maks (benda berada di ketinggian maksimum)
  3. EM = Ek maks (benda pada kelajuan maksimum)

---------------------------------------

Kembali ke soal

Pada soal diketahui bahwa buah mangga jatuh dari pohon dengan ketinggian tertinggi di ketinggian 6 m. Maka bisa kita simpulkan bahwa buah mangga memiliki Ep maks, dan nilai EK nya adalah 0. Karena benda tidak memiliki kecepatan awal, Sehingga rumusnya menjadi :

EM = Ep maks

EM = m . g . h

EM = 0,1 . 9,8 . 6

EM = 5,88 J

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh nickholas0208 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sat, 07 Jan 23